SKOR.id - PSIS Semarang mengumumkan resmi melepas salah satu penyerang sayap yang ada di skuadnya yakni Wawan Febrianto.
Kabar PSIS berpisah dengan Wawan Febrianto diumumkan melalui unggahan di akun Instagram resmi klub pada Rabu (25/10/2023).
"PSIS Semarang resmi lepas Wawan Febrianto dengan proses transfer," tulis klub berjuluk Mahesa Jenar pada caption unggahannya.
"Atas kerja sama selama membela panji Laskar Mahesa Jenar kami ucapkan terima kasih serta mendoakan untuk sukses di perjalanan karier Wawan Febrianto berikutnya."
"Matursuwun Wawan, once blue always a blue! (terima kasih Wawan, sekali biru tetap biru!)." PSIS memungkasi pengumumannya itu.
Lebih lanjut diakui CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, bahwa pemain berusia 29 tahun itu dilepas ke klub yang berlaga di Liga 2 2023-2024.
Akan tetapi sang bos enggan mengungkapkan lebih lanjut soal identitas klub yang sudah menebus jasa Wawan dari Mahesa Jenar tersebut.
“Hari ini kami umumkan bahwa salah satu pemain PSIS yakni Wawan Febrianto kami lepas ke salah satu klub Liga 2 dengan skema transfer yang telah disepakati kedua klub," kata Yoyok Sukawi.
"Klubnya mana biar diumumkan oleh klubnya sendiri,” mantan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu menambahkan, dari situs resmi PSIS.
Adapun total satu setengah musim Wawan sudah membela PSIS. Ia pertama kali bergabung pada awal musim Liga 1 2022-2023.
Sudah ada 42 pertandingan yang dijalaninya untuk PSIS atau 2.050 menit bermain dan dari situ menyumbangkan empat gol serta enam assist.
“Atas nama manajemen PSIS, kami mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi Wawan selama di PSIS. Semoga senantiasa diberi kesuksesan,” Yoyok memungkasi.
Meski ditinggal Wawan, belum diketahui apakah Mahesa Jenar akan mencari penggantinya pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023-2024 nanti.
Sebab eks-pemain Borneo FC itu bukan pilihan utama di musim ini. Ia baru dimainkan tujuh kali atau menjalani 120 menit bermain dan belum mencetak gol ataupun assist.
Sementara itu saat ini Liga 2 2023-2024 memang sedang dibuka jendela transfer pemain, sebab sudah menyelesaikan putaran pertama babak pendahuluan.