- PS Sleman turun tangan untuk membantu pelaku UMKM yang terdampak pandemi Covid-19 dan kebijakan PPKM Darurat.
- Melalui kegiatan PSS for Humanity, tim Elang Jawa ingin berpartisipasi untuk mendorong kelangsungan hidup pelaku UMKM.
- Salah satunya, PS Sleman akan membantu mempromosikan barang dan jasa para pelaku UMKM lewat media sosial klub.
SKOR.id – PT Putra Sleman Sembada (PSS), perusahaan yang menaungi PS Sleman, menggelar kegiatan bertajuk PSS for Humanity.
Salah satu agenda yang menjadi bagian dari rangkaian kegiatan itu adalah ikut mempromosikan barang dan jasa dari pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Nantinya, pelaku UMKM akan mendapatkan bantuan untuk promosi melalui media sosial yang dimiliki tim beralias Elang Jawa tersebut.
Direktur Operasional PT PSS, Hempri Suyatna, menyebut bahwa aksi ini merupakan bentuk kepedulian PS Sleman dalam membantu pelaku UMKM.
Sebab, pelaku UMKM menjadi salah satu pihak yang mengalami dampak signifikan akibat pandemi Covid-19.
Apalagi, kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat ikut memengaruhi kelangsungan hidup para pelaku UMKM.
"Pandemi Covid-19 memang telah memberikan dampak negatif bagi eksistensi pelaku UMKM," kata Hempri Suyatna, Jumat (23/7/2021).
"Mereka banyak yang gulung tikar dan mati suri. Apalagi, adanya PPKM Darurat juga berdampak pada terhambatnya pemasaran."
"Dengan kegiatan PSS for Humanity, kami berharap bisa membantu kesulitan pelaku UMKM untuk membantu pemasaran," ia melanjutkan.
Hempri mengatakan, kegiatan ini juga menjadi wujud kontribusi PS Sleman dalam menggerakkan kehidupan masyarakat di bidang ekonomi kerakyatan.
Pasalnya, tidak sedikit masyarakat yang tinggal di Sleman, saat ini menggantungkan hidupnya sebagai pelaku UMKM.
"Selama ini UMKM menjadi tulang punggung masyarakat dan pilar perekonomian. Jangan sampai UMKM mengalami gulung tikar," ucap Hempri Suryatna.
"PS Sleman adalah milik bersama, sehingga kita juga harus memberikan manfaat untuk sesama," ia menambahkan.
Selain itu, Hempri juga mengingatkan pendukung Elang Jawa untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.
Sebab, bagaimana pun juga, ini adalah upaya paling penting dalam memutus rantai penyebaran Covid-19.
"Mari teman-teman Sleman fans, tetap jaga protokol kesehatan, yakni cuci tangan, pakai masker, dan menjaga jarak," kata Hempri Suyatna.
"Mari terus kita lakukan ikhtiar sehingga sebaran Covid-19 bisa diminimalkan," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PS Sleman Lainnya:
Harapan Pemain PS Sleman pada Perayaan Hari Raya Iduladha di Tengah Pandemi
Irfan Jaya Menanti Kepastian, Rindu Kumpul Bersama Pemain PS Sleman Lainnya