SKOR.id - Berikut ini profil klub Torino, klub sekota Juventus, yang musim ini akan kembali beraksi di Liga Italia (Seri A) 2023-2024.
Torino berhasil mengakhiri musim lalu di papan tengah, tepatnya di peringkat ke-10 klasemen akhir.
Pencapaian tersebut sama dengan yang mereka raih pada musim sebelumnya (2021-2022).
Meski bukan di papan atas, namun berada di peringkat ke-10 cukup menjadi tanda bahwa mereka bisa kembali bersaing di musim baru ini.
Pelatih Torino, Ivan Juric, memiliki kemungkinan membawa timnya meraih hasih yang lebih baik lagi pada musim kompetisi 2023-2024 nanti.
Kemungkinan tersebut akan semakin terbuka jika mereka mempertahankan sejumlah pemain lalu mendatangkan pemain baru.
Wilfried Singo salah satu pemain Torino yang kini dalam bidikan sejumlah klub Eropa. Di Italia sendiri, ada Juventus yang tertarik membawa pemain ini.
Harga 10 juta euro kabarnya sudah disodorkan Juventus agar Torino melepas bek tengah mereka ini.
Wilfried Singo dinilai sebagai salah satu pemain masa depan yang menjanjikan.
Dalam hal ini pula, sulit bagi Torino untuk menahan pemain yang kontraknya akan habis pada Juni 2024 nanti.
Wilfried Singo juga akan memilih Juventus tentunya jika memang dirinya memiliki kesempatan tersebut.
Torino juga masih berharap kepada Antonio Sanabria yang musim lalu total telah menorehkan 12 gol.
Namun demikian, Ivan Juric kabarnya memiliki rencana untuk mendatangkan penyerang lagi pada bursa transfer saat ini, demi menambah daya gedor.
Ivan Juric berharap bisa mendatangkan satu penyerang dan satu gelandang serang dalam bursa transfer.
Pemain yang dalam bidikan Torino adalah Joao Pedro yang merupakan penyerang Fenerbahce.
Selain Joao Pedrp, Torino juga membidik Tucumano Pereyra. Klub seperti Udinese, Lazio, dan Atalanta juga tertarik mendapatkan sang pemain.
TORINO
Julukan: Il Toro
Berdiri: 3 Desember 1906
Stadion: Olimpico Grande Torino
Kapasitas: 27.958
Pemilik: UT Communication
Pelatih: Ivan Zuric
Posisi Musim Lalu: Ke-10
Prestasi:
Juara Liga Italia 1927–28, 1942–43, 1945–46, 1946–47, 1947–48, 1948–49, 1975–76
Juara Piala Italia 1935–36, 1942–43, 1967–68, 1970–71, 1992–93
SKUAD
Kiper
Etrit Berisha
Vanja Milinkovic-Savic
Matteo Fiorenza
Luca Gemello
Mihai Popa
Belakang
Perr Schuurs
Alessandro Buongiorno
David Zima
Ricardo Rodriguez
Wilfried Singo
Koffi Djidji
Mërgim Vojvoda
Sebas Wade
Ola Aina
Andrei Anton
Ange Caumenan N'Guessan
Kevin Haveri
Raoul Bellanova
Tengah
Brian Bayeye
Ivan Ilic
Michel Ndary Adopo
Demba Seck
Samuele Ricci
Gvidas Gineitis
Karol Linetty
Depan
Yann Karamoh
Antonio Sanabria
Pietro Pellegri
Nemanja Radonjic