SKOR.id - Berikut ini profil klub Liga Inggris, Manchester United jelang musim 2023-2024.
Setelah semusim tidak bermain di Liga Champions, musim ini Manchester United kembali lagi tampil di ajang paling bergengsi antarklub Eropa tersebut.
Ini tentu menjadi target penting pula bagi The Red Devils untuk mencoba kembali meraih hasil terbaik di kompetisi tersebut.
Namun, tentu saja, konsentrasi terbesar mereka akan tetap di ajang domestik yaitu Liga Inggris (Premier League).
Meski belum mampu memberikan gelar Liga Inggris pada musim lalu, namun Erik ten Hag berhasil membuat Manchester United lebih meyakinkan dari sejumlah aspek.
Erik ten Hag yang datang menggantikan Ralf Rangnick, melakukan sejumlah perekrutan pemain untuk membuat Manchester United lebih kuat.
Kehadiran Casemiro, Lisandro Lopez, dan Christian Eriksen membuat Tim Setan Merah berhasil mengakhiri musim 2022-2023 di peringkat ketiga klasemen akhir.
Namun, tentu saja pembenahan akan terus kembali dilakukan. Salah satu puzzle yang harus dilengkapi adalah menambah mesin gol di lini depan mereka.
Setelah selalu dekat dengan posisi teratas klasemen, bisa jadi ini saatnya bagi Manchester United untuk mengakhiri penantian gelar Liga Inggris sejak kali terakhir meraihnya di era Alex Ferguson pada 2012-2013.
Manchester United telah mendatangkan Mason Mount, Andre Onana, dan Rasmus Hojllund.
Data Profil Klub
MANCHESTER UNITED
Julukan: The Red Devils
Berdiri: 1878
Stadion: Old Trafford
Kapasitas: 74.879
Pemilik: Manchester United plc
Pelatih: Erik ten Hag
Posisi Musim Lalu: Ke-3
Prestasi:
Juara Liga Inggris 1907–08, 1910–11, 1951–52, 1955–56, 1956–57, 1964–65, 1966–67, 1992–93, 1993–94, 1995–96, 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2000–01, 2002–03, 2006–07, 2007–08, 2008–09, 2010–11, 2012–13
Juara Piala FA 1908–09, 1947–48, 1962–63, 1976–77, 1982–83, 1984–85, 1989–90, 1993–94, 1995–96, 1998–99, 2003–04, 2015–16
Juara Piala Liga Inggris 1991–92, 2005–06, 2008–09, 2009–10, 2016–17, 2022-23
Juara Community Shield 1908, 1911, 1952, 1956, 1957, 1965, 1967*, 1977*, 1983, 1990, 1993, 1994, 1996, 1997, 2003, 2007, 2008, 2010, 2011, 2013, 2016
Juara Piala/Liga Champions 1967–68, 1998–99, 2007–08
Juara Piala Winners 1990-1991
Juara Liga Europa 2016-17
Juara Piala Super Eropa 1991
Juara Interkontinental 1999
Juara Piala Dunia Klub 2008
Kiper
Andrea Onana
Dean Henderson
Tom Heaton
Belakang
Victor Lindelof
Eric Bailly
Harry Maguire
Lisandro Martinez
Tyrell Malacia
Raphaël Varane
Diogo Dalot
Luke Shaw
Jonny Evans
Aaron Wan-Bissaka
Brandon Williams
Alvaro Fernandez
Teden Mengi
Tengah
Mason Mount
Bruno Fernandes
Christian Eriksen
Fred
Casemiro
Facundo Pellistri
Donny van de Beek
Scott McTominay
Kobbie Mainoo
Hannibal Mejbri
Depan
Anthony Martial
Marcus Rashford
Mason Greenwood
Amad Diallo
Antony
Jadon Sancho
Shola Shoretire
Alejandro Garnacho
Rasmus Hojlund