- Meiji Yasuda J1 League memasuki garis finis.
- Pada akhir pekan ini J1 League masuk ke pekan terakhir.
- Perebutan gelar top skor musim ini akan terjadi pada laga Yokohama F. Marinos vs Kawasaki Frontale.
SKOR.id - Kompetisi Meiji Yasuda J1 League memasuki pekan terakhir atau pekan ke-38 pada hari Sabtu (4/12/2021) siang WIB.
Seluruh laga pekan terakhir akan digelar serentak pada pukul 12.00 WIB.
Pada pekan terakhir beberapa tim masih memperebutkan sejumlah posisi penting.
Seperti misalnya, di posisi play-off Liga Champions Asia yang masih diperebutkan oleh Nagoya Grampus dan Kashima Antlers.
Kashima Antlers saat ini berada di urutan keempat dengan perolehan 66 poin atau terpaut satu poin dengan Nagoya Grampus yang berada di bawahnya.
Pada pekan terakhir ini, Kashima Antlers akan bertandang menghadapi Vegalta Sendai.
Kashima Antlers lebih berpeluang untuk mempertahankan posisinya karena lawan mereka, yakni Vegalta Sendai sudah dipastikan terdegradasi.
Sedangkan Nagoya Grampus harus menghadapi lawan cukup berat, yaitu Urawa Red Diamonds.
Urawa Red Diamonds sendiri saat ini berada di posisi ke-6 dengan perolehan poin 62.
Pekan terakhir juga akan menjadi ajang pembuktian bagi dua striker ganas J.League musim ini, yaitu Daizen Maeda dan Leandro Damiao.
Keduanya saat ini memimpin perolehan top skor sementara dengan masing-masing 22 gol.
View this post on Instagram
Maeda dan Damiao bakal dipertemukan pada laga Yokohama F. Marinos vs Kawasaki Frontale.
Jadwal pekan ke-38 Meiji Yasuda J1 League:
Sabtu (4/12/2021) pukul 12.00 WIB:
Yokohama F. Marinos vs Kawasaki Frontale
Tokushima Vortis vs Sanfrecce Hiroshima
Vegalta Sendai vs Kashima Antlers
Sagan Tosu vs Vissel Kobe
FC Tokyo vs Avispa Fukuoka
Nagoya Grampus vs Urawa Reds
Yokohama FC vs Consadole Sapporo
Gamba Osaka vs Shonan Bellmare
Kashiwa Reysol vs Oita Trinita
Shimizu S-Pulse vs Cerezo Osaka
Menang atas Arsenal, Michael Carrick Tiba-tiba Putuskan Tinggalkan Man United
Klik link untuk baca https://t.co/xSjNEdLTMa— SKOR.id (@skorindonesia) December 3, 2021
Berita J.League Lainnya:
Pekan Terakhir J1 League: Tim Mana Saja yang Masih Punya Kepentingan
Promosi ke J1 League, Jubilo Iwata Bakal Tunjuk Pelatih dari Kasta Kedua