- Dua pemain Madura United, Zulfiandi dan Syahrian Abimanyu, dikaitkan dengan kepindahan ke luar negeri.
- Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, mendukung penuh keputusan Zulfiandi dan Abimanyu untuk hengkang keluar dari Indonesia.
- Menurut Achsanul Qosasi, hal tersebut demi kebaikan karier Zulfiandi dan Abimanyu karena kompetisi Liga 1 juga belum jelas kapan berjalan.
SKOR.id - Dua pemain Madura United, Syahrian Abimanyu dan Zulfiandi, mendapatkan tawaran bermain di luar negeri.
Manajer sekaligus pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, beberapa waktu lalu mengungkapkan bahwa ada dua pemainnya yang diminati klub luar negeri. Kedua pemain tersebut adalah Zulfiandi dan Syahrian Abimanyu.
Namun, Rahmad Darmawan belum tahu kelanjutan proses kepindahan Zulfiandi dan Syahrian Abimanyu tersebut.
RD, sapaan Rahmad Darmawan, mengatakan bahwa kesepakatan tergantung dari manajemen kedua klub.
Yang terbaru, Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, turut angkat bicara soal kepindahan Zulfiandi dan Abimanyu.
Achsanul Qosasi mendukung penuh jika Zulfiandi dan Abimanyu akhirnya memilih keluar dari Madura United.
Bahkan, Achsanul juga mendorong Zulfiandi dan Abimanyu untuk menerima pinangan tersebut.
"Abimanyu dan Zulfiandi, tawaran kepada kalian jangan ditolak. Tidak ada yang bisa menghalangi saat kalian harus pergi mencari rezeki dan karier di luar negeri," kata Achsanul Qosasi melalui Instagram pribadinya.
Madura United, kata Achsanul, tak akan mempersulit jika Zulfiandi dan Abimanyu membuat keputusan hengkang.
Sebab, hal tersebut juga demi kebaikan sang pemain itu sendiri.
Terlebih lagi Liga 1 2020 juga belum menemui titik terang kapan akan digelar.
"Kalian harus tetap survive. Hal-hal lain kita diskusikan nanti. Tak ada yang lebih penting dari karier dan rezeki kalian. Kalian pemain tim nasional. Negeri ini butuh kalian untuk tetap berkompetisi, bermain sepak bola," kata Achsanul.
"Semua pihak sudah mengerti kenapa kalian harus pergi, daripada kita diajak menunggu yang tidak pasti. Selamat jalan, negerimu belum bisa menjadi tempat penghidupanmu," Achsanul menambahkan.
Lelaki yang juga anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI itu juga menyelipkan harapan suatu hari Zulfiandi dan Abimanyu bisa kembali ke Madura United.
Jika resmi bergabung dengan tim luar Indonesia, Abimanyu dan Zulfiandi menjadi pemain ketiga dan keempat yang melakukannya di tengah penundaan Liga 1 2020.
Sebelumnya, ada bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, yang dipinjamkan ke tim Malaysia, Penang FC, dan gelandang muda Persipura Jayapura, Todd Rivaldo Ferre, yang berkarier di Liga Thailand bersama Lampang FC.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Madura United Lainnya:
Penyerang Madura United Atur Ritme Latihan agar Terhindar dari Kebosanan
Aneh tapi Nyata, Striker Madura United Bela Klub Brasil walau Terikat Kontrak
Pilkada Serentak Usai, Madura United Tagih Janji PSSI soal Kelanjutan Liga 1 2020