- Presiden Juventus, Andrea Agnelli, memicu kontroversi soal Atalanta yang menurutnya tak pantas tampil di Liga Champions.
- Agnelli menilai Atalanta tak punya sejarah dan hanya satu musim yang baik.
- Komentar Agnelli menimbulkan berbagai komentar, bahkan dari pemimpin daerah.
SKOR.id - Presiden Juventus, Andrea Agnelli, memicu kontroversi soal Atalanta yang menurutnya tak pantas tampil di Liga Champions.
Musim ini Atalanta berhasil menggebrak dengan penampilan mereka di Liga Champions, bahkan lolos hingga babak gugur.
Atalanta bermain di Liga Champions usai musim lalu finis di posisi ketiga Liga Italia.
Musim ini merupakan musim debut Atalanta di Liga Champions.
Meski punya musim yang menakjubkan pada tahun lalu, Atalanta tetap tak pantas berada di Liga Champions, setidaknya begitu menurut Presiden Juventus Andrea Agnelli.
"Saya punya respek besar soal apa yang sudah dilakukan Atalanta," kata Agnelli dilansir Football Italia.
"Akan tetapi tanpa sejarah Internasional dan hanya karena satu musim yang baik, mereka punya akses langsung masuk ke kasta teratas kompetisi Antarklub Eropa. Apa ini benar atau tidak?"
Baca Juga: Laga Juventus dan Atalanta di Liga Champions Akan Digelar Tanpa Penonton
Agnelli kemudian mencontohkan AS Roma yang menurutnya lebih pantas lolos karena punya sejarah dan kontribusi lebih besar terhadap sepak bola Italia.
"Roma punya satu musim yang buruk dan tak ikut, dengan konsekuensi yang membuat mereka terluka secara finansial."
"Kami harus melindungi investasi. Ada tim yang menang liga atau piala dan lolos hanya karena peringkat negara mereka," kata Agnelli.
Agnelli mengatakan ia ingin menyeimbangkan kontribusi terhadap sepak bola Eropa dan performa mereka musim itu.
Komentar ini tentu memicu kontroversi. Meski pihak Atalanta masih diam, tidak begitu dengan Wali Kota Bergamo tempat Atalanta berada, Giorgio Gori.
"Saya respek terhadap Agnelli, tetapi saya tak setuju dengan hal ini," kata Gori.
"Dibanding tim elite yang kaya dan terkenal, saya lebih memilih hasil yang diraih di lapangan dan mendapatkan tempat di Eropa berkat keringat dan imajinasi, ini namanya olahraga."
Saat ini Atalanta masih berjuang pada babak 16 besar Liga Champions dengan melawan Valencia.
Pada pertemuan pertama Atalanta menang 4-1 di kandang sendiri, Stadion San Siro di Milan. Pertemuan kedua akan berlangsung pekan depan di Spanyol.
Baca Juga: Derbi Basque Tersaji di Final Copa del Rey