- Presiden Inter Milan, Steven Zhang, dipuji mantan direktur umum, Ernesto Paolillo, lantaran mampu mempertahankan pelatih Antonio Conte.
- Ernesto Paolillo yakin Antonio Conte bisa meningkatkan permainan Inter Milan.
- Mantan pemimpin Asosiasi Sepak Bola Eropa (ECA) itu berharap I Nerazzurri tidak mempertahankan Radja Nainggolan.
SKOR.id - Eks Direktur Inter Milan, Ernesto Paolillo, memuji kinerja presiden Steve Zhang yang bisa meyakinkan pelatih Antonio Conte untuk bertahan.
Antonio Conte sebelumnya dikabarkan memendam amarah kepada manajemen Inter Milan setelah berakhirnya musim 2019-2020.
Akibatnya, spekulasi pun muncul terkait masa sang pelatih bertangan dingin di Inter Milan.
Akan tetapi, setelah Antonio Conte dan Steven Zhang memutuskan bertemu, Selasa (25/8/2020) silam. Kedua pihak sepakat untuk terus bekerja sama.
"Saya sangat senang apabila permasalahannya dapat terselesaikan. Dikelola dengan baik oleh presiden, Anda tidak perlu mulai dari awal lagi dan ini menjadi aspek positif bagi pemain dan para penggemar," kata Paolillo.
Selain itu, Paolillo berharap agar Antonio Conte dapat meningkatkan kualitas skuadnya untuk kompetisi musim depan.
Pasalnya, musim ini pencapaian mereka cukup baik usai finis di tempat kedua Liga Italia dan menjadi finalis Liga Europa.
"Conte tahu bagaimana memperbaiki tim. Yang terpenting adalah mereka memiliki pemahaman yang sama, di dalam villa dan saling menatap," tambahnya.
"Ketika ini terjadi, itu menjadi lebih kuat. Yang terpenting bukanlah membeli pemain hebat, tetapi pemain yang diminta pelatih didatangkan dan berguna untuk gayanya."
Paolillo juga memiliki tanggapan tentang Radja Nainggolan yang kontrak peminjamannya di Calgiari berakhir. Gelandang itu akan segera bergabung ke San Siro.
Menurutnya, mereka harus mempertimbangkan lagi untuk menggunakan Nainggolan. Situasi pemain Belgia ini juga mengingatkan mantan direktur pada Adriano.
"Saya ragu dia bisa kembali masuk dalam proyek Inter Milan. Mereka tahu tentang masalahnya, mereka seharusnya tidak mempertahankannya. Bakat saja tidak cukup, Anda harus tahu bagaimana berperilaku di luar lapangan. Ini mengingatkan saya pada Adriano."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rudi Garcia Marah Keputusannya Turunkan Pemain Muda Terus Dikritikhttps://t.co/KhZ9LeRDRg— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 29, 2020
Berita Inter Milan lainnya:
Bursa Transfer Liga Italia: Inter Milan-AS Roma Sepakati Transfer Aleksandar Kolarov