- Tottenham Hotspur akan menjamu Wolverhampton Wanderers, malam ini dalam lanjutan Liga Inggris.
- Laga ini salah satu peluang bagi Tottenham Hotspur meraih tiket ajang Eropa, khususnya Liga Europa.
- Tottenham Hotspur memiliki rapor bagus dalam laga kandang.
SKOR.id - Di atas kertas, Tottenham Hotspur masih memiliki peluang untuk meraih tiket Liga Europa, bahkan tiket Liga Champions.
Namun, semua itu membutuhkan "keajaiban" karena target tersebut tidak lagi ditentukan oleh mereka, melainkan juga tim lainnya.
Untuk tiket Liga Champions, pasukan Ryan Mason tertinggal delapan poin dari Chelsea yang ada di posisi keempat (batas zona Liga Champions).
Tapi, Chelsea tentu saja tidak ingin kehilangan posisi tersebut. Lalu ada Liverpool yang juga memiliki misi yang sama, hingga West Ham United.
Karena itu, target paling realistis adalah tampil di ajang Liga Europa yaitu posisi kelima atau keenam. Ini juga membutuhkan perjuangan yang sangat tidak mudah.
Harry Kane dan kawan-kawan harus menang dalam tiga laga sisa dan selanjutnya mereka tinggal menunggu yang terjadi di akhir musim nanti.
Dimulai dengan menjamu Wolverhampton Wanderers, Minggu (16/5/2021) malam ini WIB.
Spurs dengan materi pemain yang mereka miliki punya peluang untuk meraih tiga poin dalam laga kandang, di Stadion Tottenham Hotspur.
Meski demikian, tentu saja mereka harus berupaya lebih keras, bermain lebih maksimal. Bukan performa yang mereka perlihatkan ketika kalah dari Leeds United, 1-3 pada 8 Mei lalu.
Modal pertama bagi Tottenham Hotspur untuk meraih tiga poin dalam pertandingan ini adalah faktor performa mereka di kandang. Dalam enam laga kandang terakhir di Liga Inggris, mereka meraih lima kemenangan.
Mereka juga memiliki kemampuan mencetak gol yang konstan saat bermain di Stadion Tottenham Hotspur, dibuktikan dengan selalu mampu mencetak gol dalam 12 laga kandang beruntun.
Performa sejumlah pemain, terlepas dari kekalahan lawan Leeds United, juga terbilang positif.
Song Heung-min contohnya, yang mampu mencetak tiga gol dan memberikan satu assist dalam tiga laga di bawah asuhan Ryan Mason.
Lalu faktor Gareth Bale juga bisa menjadi menjadi ukuran: Bintang asal Wales ini mencetak sembilan gol di Liga Inggris musim ini dan semua ditorehkan di Stadion Tottenham Hotspur.
Modal lainnya, tentu saja Harry Kane. Kapten dan penyerang Spurs ini total telah mencetak 21 gol dan memberikan 13 assist musim ini.
Dengan demikian, dia terlibat dalam terciptanya 34 gol untuk Tottenham Hotspur pada 2020-2021 ini.
Namun, pertahanan Tottenham Hotspur harus mewaspadai kejutan yang bisa diberikan Wolverhampton Wanderers.
Faktanya, pasukan Nuno Espirito Santo hanya kalah dua kali dalam 10 laga tandang terakhir mereka di semua ajang (tiga menang, lima imbang).
Perkiraan Susunan Pemain
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Hugo Lloris; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Eric Dier, Sergio Reguilon; Giovani Lo Celso, Emil Hojbjerg; Gareth Bale, Dele Alli, Son Heung-min; Harry Kane
Pelatih: Ryan Mason
Wolverhampton (4-2-3-1): Rui Patricio; Jana Hoever, Conor Coady, Maximilian Kilman, Rayan Ait-Nouri; Ruben Neves, Joao Moutinho; Adama Traore, Morgan White, Daniel Podence; Fabio Silva
Pelatih: Nuno Espirito Santo
Prediksi Skor.id:
Tottenham Hotspur 55-45 Wolverhampton
H2HTOTTENHAMWOLVES
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Prediksi West Brom vs Liverpool: The Reds Wajib Menang demi Kejar 4 Besar https://t.co/T8fXx8bekE— SKOR.id (@skorindonesia) May 16, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
Bintang Tottenham Hotspur Tepergok Kecup Mesra Putri Pep Guardiola
Catatan Menarik Brendan Rodgers setelah Antar Leicester City Juarai Piala FA 2020-2021