- Prediksi Liga Europa, Tottenham Hotspur vs Wolfsberger AC.
- Tottenham Hotspur akan menjamu Wolfsberger AC pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa.
- Pada leg pertama Tottenham Hotspur meraih kemenangan 4-1.
SKOR.id - Tottenham Hotspur akan menjamu wakil asal Austria, Wolfsberger AC, pada babak 32 besar Liga Europa.
Laga Tottenham Hotspur kontra Wolfsberger AC di Liga Europa bakal dilangsungkan di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.
Tim asuhan Jose Mourinho sedikit mendapat angin segar usai menang 4-1 di leg pertama saat menghadapi Wolfsberger.
Peluang mereka untuk lolos ke babak 16 besar terbuka lebar dalam laga tersebut.
Tottenham Hotspur juga memiliki catatan posisitif di Liga Europa dengan meraih delapan kemenangan dari 10 laga terakhir.
The Lillywhites baru saja bangkit dari catatan buruk. Mereka menelan enam kekalahan dari delapan laga terakhir di semua kompetisi. Momen kebangkitan mereka didapat saat mengalahkan West Brom 2-0 di Liga Inggris.
Sementara itu, Wolfsberger AC menjalani debut di babak penyisihan grup Liga Europa saat menghadapi Tottenham di leg pertama.
Tetapi Wolfsberger AC memiliki tugas berat untuk mengejar defisit ketertinggalan. Pasalnya, belum pernah terjadi tim mampu membalikkan keadaan usai tertinggal defisit tiga gol dalam sejarah Liga Europa atau Piala UEFA.
Skuad Jose Mourinho dipastikan tidak akan diperkuat Giovani Lo Celso dan Serge Aurier dalam laga tersebut.
Tottenham Hotspur diperkirakan bakal melakukan rotasi pemain dalam laga ini. Joe Hart kemungkinan bakal dipercaya di bawah mistar gawang.
Selain itu, Pierre-Emile Hojbjerg diprediksikan bakal diistirahatkan. Dele Alli, Gareth Bale, serta Lucas Moura diyakini bakal membantu Carlos Vinicius di lini depan.
Sedangkan Wolfsberger AC, mendapat amunisi baru usai Mario Leitgeb pulih dari cedera dan melewatkan leg pertama. Eliel Peretz dipastikan tetap absen serta Sven Sprangler diragukan tampil.
Pelatih Ferdinand Feldhofer diperkirakan bakal menurunkan skuad yang sama saat dikalahkan Tottenham Hotspur di leg pertama babak 32 besar Liga Europa.
Perkiraan susunan pemain:
Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Joe Hart; Matt Doherty, Toby Alderweireld, Japet Tanganga, Ben Davies; Moussa Sissoko, Harry Winks; Gareth Bale, Dele Alli, Lucas Moura; Carlos Vinicius
Pelatih: Jose Mourinho
Wolfsberger (4-1-3-2): Alexander Kofler; Michael Novak, Dominik Baumgartner, Luka Lochosvili, Jonathan Scherzer; Mario Letgeb; Matthaus Taferner, Michael Liendl, Christopher Wernitznig; Dario Vizinger, Dejan Joveljic
Pelatih: Dejan Feldhofer
Prediksi Skor.id:
Tottenham 60-40 Wolfsberger
Head-to-head Tottenham vs Wolfsberger:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Antoine Griezmann Lakukan Kesalahan dengan Pindah ke Barcelona https://t.co/JrlQBJqMYR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 23, 2021
Berita Tottenham Hotspur lainnya:
Tottenham Hotspur Sudah Temukan Pengganti Jose Mourinho
Statistik Memprihatinkan Jose Mourinho di Tottenham Hotspurs