- Duel Liga Italia, Udinese vs Juventus, berlangsung pada Kamis (23/7/2020).
- Menang di Dacia Arena bisa memastikan gelar scudetto bagi tim asuhan Maurizio Sarri.
- Sementara Udinese juga butuh poin untuk melepaskan diri dari bayang-bayang degradasi.
SKOR.id - Juventus bertandang ke markas Udinese, Kamis (23/7/2020) atau Jumat dini hari WIB, untuk melakoni laga krusial Liga Italia.
Kemenangan di Dacia Arena bisa mengantar Juventus memenangi scudetto untuk kali kesembilan beruntun.
Skenario ini mungkin terwujud setelah tim rival, Inter Milan tertahan imbang oleh Fiorentina, Rabu kemarin.
Artinya, poin maksimal Inter Milan dalam tiga laga sisa adalah 82. Sedangkan kemenangan atas Udinese bakal menambah koleksi Juventus jadi 83.
Memang, masih ada Atalanta yang bisa menyamai perolehan poin Juventus (83) jika mampu menyapu laga sisa dengan maksimal.
Namun, itu tetap takkan menghalangi laju tim asuhan Maurizio Sarri, karena mereka unggul head to head atas Atalanta di Liga Italia musim ini.
"Bagi saya, skenario apapun tak penting. Fokus kami adalah bagaimana mengalahkan Udinese pada pertandingan nanti," kata Sarri.
"Saat ini, situasi sulit bagi semua. Jadi tak ada yang bisa menebak hasil akhir. Kami harus tetap bermain maksimal dan disiplin."
Kondisi moril para pemain Juventus sedang meningkat pasca mengalahkan Lazio pada laga sebelumnya, memutus tiga rangkaian negatif.
Cristiano Ronaldo juga sedang on fire pasca mencatat rekor sebagai pemain tercepat yang melesakkan 50 gol di Liga Italia.
Namun, sedikit kabar buruk, kapten Leonardo Bonucci dipastikan tak tampil versus Udinese karena akumulasi kartu kuning.
Di sisi lain, Udinese masih berupaya mencari poin untuk selamat dari kejaran degradasi. Saat ini, tim asuhan Luca Gotti belum sepenuhnya aman.
Mereka berada di peringkat ke-16 dengan koleksi 36 poin, hanya unggul empat dari Lecce di zona merah.
Setidaknya, Udinese perlu dua kemenangan lagi untuk lolos dari kemungkinan terburuk. Ini bisa jadi motivasi untuk mengejutkan Juventus di Dacia Arena.
Perkiraan susunan pemain
Udinese (3-5-2): Juan Musso; Rodrigo Becao, Sebastian De Maio, Bram Nuytinck; Hidde ter Avest, Jens Stryger-Larsen, Rodrigo De Paul, Seko Fofana, Ken Sema; Kevin Lasagna, Stefano Okaka
Pelatih: Luca Gotti
Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Juan Cuadrado, Matthijs de Ligt, Daniele Rugani, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Miralem Pjanic, Adrien Rabiot; Federico Bernardeschi, Paulo Dybala, Cristiano Ronaldo
Pelatih: Maurizio Sarri
Head-to-head
- 15/01/2020 - Juventus 4-0 Udinese (Coppa Italia)
- 15/12/2019 - Juventus 3-1 Udinese (Liga Italia)
- 08/03/2019 - Juventus 4-1 Udinese (Liga Italia)
- 06/10/2018 - Udinese 0-2 Juventus (Liga Italia)
- 11/03/2018 - Juventus 2-0 Udinese (Liga Italia)
Lima laga terakhir Udinese
- 19/07/2020 - Napoli 2-1 Udinese (Liga Italia)
- 15/07/2020 - Udinese 0-0 Lazio (Liga Italia)
- 12/07/2020 - Udinese 1-3 Sampdoria (Liga Italia)
- 09/07/2020 - SPAL 0-3 Udinese (Liga Italia)
- 05/07/2020 - Udinese 2-2 Genoa (Liga Italia)
Lima laga terakhir Juventus
- 20/07/2020 - Juventus 2-1 Lazio (Liga Italia)
- 15/07/2020 - Sassuolo 3-3 Juventus (Liga Italia)
- 11/07/2020 - Juventus 2-2 Atalanta (Liga Italia)
- 07/07/2020 - AC Milan 4-2 Juventus (Liga Italia)
- 04/07/2020 - Juventus 4-1 Torino (Liga Italia)
Prediksi Skor.id
Udinese 45-55 Juventus
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
AS Roma Optimistis Menatap Persaingan dengan AC Milan dan Napolihttps://t.co/dWtrhlPDna— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 23, 2020
Berita Juventus Lainnya:
Inter Milan Seri, Kans Juventus Segel Scudetto Dini Hari Nanti Melebar