- Laga AC Milan vs AS Roma akan tersaji di Liga Italia malam ini.
- AC Milan selalu meraih kemenangan dalam semua laga Serie A musim ini.
- AS Roma datang dengan modal tiga kemenangan beruntun.
SKOR.id - AC Milan dan AS Roma diprediksi bisa menurunkan skuad terbaik saat bertemu di ajang Liga Italia malam ini.
AC Milan akan menjamu AS Roma malam ini, Senin (26/10/2020) malam waktu setempat atau Selasa dini hari pukul 02.45 WIB.
Pada laga yang rencananya dihelat di San Siro tersebut, AC Milan punya modal sangat bagus.
Rossoneri kini memuncaki klasemen sementara dengan 12 poin hasil empat kemenangan dalam empat laga.
Mereka bisa melebarkan keunggulan dengan peringkat kedua jadi empat poin jika meraih kemenangan.
"Kami memulai musim dengan bagus dan ingin melanjutkannya. Kini kami berhadapan dengan lawan kuat yang mirip dengan Milan dalam pembentukannya," ujar pelatih AC Milan, Stefano Pioli.
"Mereka merekrut pemain yang kuat, AS Roma tim yang memiliki kekuatan fisik dan punya semua komponen untuk jadi tim yang ambisius. Ini akan jadi laga yang terbuka."
Sedangkan AS Roma datang dengan modal tiga kemenangan beruntun di semua ajang.
Masalahnya bagi AS Roma, AC Milan belum terkalahkan sejak sepak bola dimulai lagi setelah mandek akibat pandemi.
"Kami membuat identitas yang kuat, hasil laga-laga terakhir positif dan menunjukkan bagaimana kami dalam harmoni, punya motivasi, dan kepercayaan diri," kata pelatih AS Roma, Paulo Fonseca.
"Milan sedang dalam kondisi bagus, pelatih melakukan pekerjaan yang luar biasa, tetapi kami juga merasa baik, kami termotivasi dan tim ini percaya diri."
AS Roma juga akan kehilangan dua pemain penting mereka di lini belakang.
Chris Smalling masih absen karena cedera lutut, sedangkan Gianluca Mancini sedang positif Covid-19.
Sedangkan AC Milan masih kehilangan Ante Rebic yang cedera siku, begitu juga dengan Hakan Calhanoglu yang masih diragukan bisa tampil.
Perkiraan Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Alexis Saelemaekers, Brahim Diaz, Rafael Leao; Zlatan Ibrahimovic
Pelatih: Stefano Pioli
Roma (3-4-2-1): Antonio Mirante; Federico Fazio, Marash Kumbulla, Roger Ibanez; Davide Santon, Lorenzo Pellegrini, Jordan Veretout, Leonardo Spinazzola; Henrikh Mkhitaryan, Pedro; Edin Dzeko
Pelatih: Paulo Fonseca
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Terakhir Kali Aston Villa Juara Liga Inggris, Eks-Pelatih Timnas Indonesia Jadi Andalan https://t.co/Z7HhWdciEy— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 18, 2020
Berita AC Milan lainnya:
AC Milan vs AS Roma: Paulo Fonseca Tak Hanya Waspadai Zlatan Ibrahimovic
AC Milan vs AS Roma: Stefano Pioli Prediksi Kedua Tim Bermain Terbuka