- Liverpool akan bertemu dengan Newcastle United pada pekan ke-38 Liga Inggris.
- Kemenangan akan membawa Liverpool melewati raihan poin musim lalu.
- Untuk Newcastle United, tiga poin tidak akan mengubah posisi mereka di tabel klasemen.
SKOR.id - Liverpool akan menghadapi Newcastle United pada pekan terakhir Liga Inggris musim 2019-2020.
Pertandingan antara Liverpool dan Newcastle United akan berlangsung di Stadion St. James Park, Newcastle, Minggu (26/7/2020) pukul 22.00 WIB.
Kedua tim tersebut tidak memiliki misi khusus dalam pertandingan terakhir mereka musim ini.
Bagi Liverpool, mereka sudah resmi menjadi juara Liga Inggris musim ini pada pertengahan Juni lalu, setelah Manchester City takluk dari Chelsea dan perolehan poin mereka tak mungkin terkejar lagi.
Akan tetapi, pasukan Jurgen Klopp berkesempatan untuk meraih 99 poin jika berhasil mencuri kemenangan. Poin tersebut akan melewati koleksi poin mereka musim lalu saat menjadi runner-up, yakni 97 poin.
Peluang itu cukup terbuka lebar untuk Mohamed Salah dan kolega lantaran dominasi mereka ketika bertemu klub berjuluk The Magpies tersebut.
Pada laga malam nanti, Liverpool dipastikan tidak akan diperkuat sang kapten, Jordan Henderson, yang menderita cedera saat bersua Brighton & Hove Albion pada pekan ke-34 Liga Inggris.
Di sisi lain, kemenangan tentu tetap menjadi target tim tuan rumah meskipun tidak akan mengubah posisi mereka di klasemen akhir nanti.
Newcastle yang kini menduduki posisi ke-13 dengan mengumpulkan 44 poin dari 37 laga tidak akan menggeser tim yang ada di atasnya, Southampton yang membukukan 49 poin dari jumlah pertandingan yang sama.
Namun sang tuan dihadapkan pada masalah di lini belakang di mana beberapa pilarnya seperti Fabian Schar, Ciaran Clark, dan Jamaal Lascelles diprediksi tidak bisa tampil akibat cedera.
Selain itu klub asuhan Steve Bruce itu juga mengalami hasil yang kurang memuaskan dalam lima laga terakhir mereka.
Dari kelima pertandingan yang telah dijalani, Newcastle tidak pernah merasakan kemenangan, dua laga berakhir imbang sementara tiga lainnya harus berakhir dengan kekalahan.
Perkiraan susunan pemain
Newcastle United (3-5-2): Martin Dubravka; Emil Krafth, Federico Fernandez, Danny Rose; Javier Manquillo, Jonjo Shelvey, Nabil Bentaleb, Miguel Almiron, Matt Richie; Andy Carroll, Allan Saint-Maximin
Pelatih: Steve Bruce
Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Georginio Wijnaldum, Fabinho, Naby Keita, Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane
Pelatih: Jurgen Klopp
Head-to-head
- 14/9/2019 - Liverpool 3-1 Newcastle United (Liga Inggris)
- 4/5/2019 - Newcastle United 2-3 Liverpool (Liga Inggris)
- 26/12/2018 - Liverpool 4-0 Newcastle United (Liga Inggris)
- 3/3/2018 - Liverpool 2-0 Newcastle United (Liga Inggris)
- 1/10/2017 - Newcastle United 1-1 Liverpool (Liga Inggris)
Lima laga terakhir Newcastle United
- 20/7/2020 - Brighton & Hove Albion 0-0 Newcastle United (Liga Inggris)
- 15/7/2020 - Newcastle United 1-3 Tottenham Hotspur (Liga Inggris)
- 11/7/2020 - Watford 2-1 Newcastle United (Liga Inggris)
- 8/7/2020 - Manchester City 5-0 Newcastle United (Liga Inggris)
- 5/7/2020 - Newcastle United 2-2 West Ham United (Liga Inggris)
Lima laga terakhir Liverpool
- 22/7/2020 - Liverpool 5-3 Chelsea (Liga Inggris)
- 15/7/2020 - Arsenal 2-1 Liverpool (Liga Inggris)
- 11/7/2020 - Liverpool 1-1 Burnley (Liga Inggris)
- 8/7/2020 - Brighton & Hove Albion 1-3 Liverpool (Liga Inggris)
- 5/7/2020 - Liverpool 2-0 Aston Villa (Liga Inggris)
Prediksi Skor.id
Newcastle United 40-60 Liverpool
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Prediksi Liga Inggris: Chelsea vs Wolverhampton Wanderershttps://t.co/fxbM2f77MP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 25, 2020
Berita Liga Inggris Lainnya:
Prediksi Liga Inggris: Leicester City Vs Manchester United
5 Bek Liga Inggris dengan Tackle Tersukses Musim Ini, Tak Ada Virgil van Dijk