- Liverpool memiliki peluang meraih tiga poin di kandang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris malam ini.
- Penyerang Liverpool, Sadio Mane, dapat mengakhiri paceklik golnya di Liga Inggris pada laga ini.
- Sadio Mane memiliki rapor bagus setiap kali menghadapi Crystal Palace.
SKOR.id- Liverpool memiliki peluang untuk kembali meraih tiga poin saat tandang menghadapi Crystal Palace, Sabtu (19/12/2020) pukul 19.30 WIB.
Performa pasukan Jurgen Klopp dalam laga tandang memang tidak cemerlang setelah hanya meraih satu kemenangan dari enam tangang terakhir musim ini.
Meski demikian, ini bisa menjadi salah satu misi bagi The Reds untuk memperbaiki rapor tersebut.
Kemenangan atas Tottenham Hotspur, memperlihatkan bahwa Liverpool tetaplah sebagai tim yang sangat kuat.
Kemenangan tersebut sekaligus membawa mereka memimpin klasemen sementara.
Karena itu, Mohamed Salah dan kawan-kawan tampaknya akan menggunakan momentum tersebut untuk terus berada di puncak klasemen.
Di sisi lain, ini juga menjadi momen untuk Sadio Mane untuk mengakhiri paceklik golnya.
Penyerang Liverpool ini memang tampak menurun produktivitasnya. Sadio Mane belum pernah lagi mencetak gol dalam delapan laga terakhir Liga Inggris.
Karena faktor itu pula yang menyebabkan munculnya isu bahwa Sadio Mane akan disimpan di bangku cadangan dalam laga malam ini.
Meski demikian, peluang Sadio Mane untuk tetap masuk starter juga tetap sangat besar. Sadio Mane selalu mencetak gol dalam enam laga terakhir lawan Crystal Palace.
Faktor tersebut juga dapat menjadi pertimbangan bagi pelatih Jurgen Klopp untuk tetap menurunkannya.
Di sisi lain, Klopp akan tetap menurunkan Mohamed Salah dan Roberto Firmino di lini depan.
Firmino tampil mengesankan saat lawan Tottenham Hotspur dengan mencetak gol penentu kemenangan ketika laga akan berakhir.
Pencapaian tersebut akan membuatnya semakin percaya diri tampil dalam pertandingan ini.
Sebaliknya, Crystal Palace akan tampil di laga ini tanpa salah satu penyerang mereka, Christian Benteke yang menjalani sanksi kartu merah.
Namun, pertahanan Liverpool harus mewaspadai duet lini depan The Eagles. Wilfried Zaha total telah mencetak 7 gol di semua ajang.
Pelatih Roy Hodgson akan menurunkan Jordan Ayew di lini depa sebagai tandemnya.
Kekuatan Liverpool dalam pertandingan nanti akan tetap bertumpu kepada dua bek sayap yaitu Trent Alexander Arnold dan Andrew Robertson.
Meski sejumlah pemain inti masih cedera, seperti Virgil Van Dijk, tapi peluang Liverpool menang di laga ini sangat terbuka.
Perikiraan Susunan Pemain Crystal Palace vs Liverpool
Crystal Palace (4-4-2): Vicente Guaita; Nathan Clyne, Cheikhou Kouyate, Gary Cahill, Patrick van Aanholt; Jeffrey Schlupp, Jairo Riedewald, James McArthur, Eberechi Eze; Wilfried Zaya, Jordan Ayew
Pelatih: Roy Hodgson
Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Alexander Arnold, Joel Matip, Fabinho, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Giorginio Wijnaldum, Naby Keita; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane
Pelatih: Jurgen Klopp
Prediksi Skor.id:
Crystal Palace 45-55 Liverpool
PALACELIVERPOOL
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Zinedine Zidane Dinilai Mendapat Kritik Tidak Adil soal Kinerjanya di Real Madrid https://t.co/6XiHY30Yhi— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 18, 2020
Berita Liverpool Lainnya:
Jurgen Klopp Bantah Liverpool Mendominasi Liga Inggris
Diogo Jota Memaksa Roberto Firmino Tingkatkan Permainannya di Liverpool