- Chelsea bakal menjamu Norwich City di Stadion Stamford Brigde.
- Chelsea masih berjuang untuk mempertahankan posisi ketiga Liga Inggris.
- Norwich City datang ke markas Chelsea dengan status tim terdegradasi.
SKOR.id - Chelsea akan menghadapi Norwich City pada lanjutan pekan ke-36 Liga Inggris 2019-2020.
Laga tersebut bakal berlangsung di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, London, Selasa (14/7/2020) waktu setempat.
Chelsea membutuhkan kemenangan demi mengamankan posisi ketiga klasemen sementara pada pekan ini.
Pasukan Frank Lampard itu sedang berjuang mengakhiri musim di posisi empat besar demi meraih tiket Liga Champions.
Kekalahan 0-3 dari Sheffield United pada laga terakhir sempat membuat The Blues cemas.
Beruntung, dua pesaing utama Chelsea, Leicester City dan Manchester United, sama-sama gagal meraih kemenangan pada pekan ke-35.
Meski demikian, Chelsea tidak bisa santai karena belum aman dari kejaran Leicester City dan Manchester United.
"Kami ingin memenangi seluruh laga tersisa dan memastikan tiket Liga Champions. Saya tidak berharap mendapatkan tiket itu karena tim lain," kata Lampard.
Dengan kepastian lolosnya Manchester City dari hukuman UEFA, kini hanya tersisa dua tiket menuju Liga Champions enam tim.
Chelsea sebenarnya memiliki keuntungan besar untuk mempertahankan posisi ketiga pada pekan ini.
Willian dan kawan-kawan bakal menghadapi Norwich City yang telah terdegradasi karena kekalahan 0-4 dari West Ham United pada pekan lalu.
Namun, Chelsea tidak bisa memandang remeh Norwich City yang dipastikan tampil tanpa beban.
Norwich City tentu ingin menghindari kekalahan kedelapan beruntun yang bisa menjadi rekor terburuk sejak tim itu berdiri.
Akan tetapi, The Canaries dihadapkan pada catatan buruk yang tidak pernah menang atas Chelsea selama 26 tahun terakhir.
Perkiraan susunan pemain
Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, Kurt Zouma, Marcos Alonso; Ross Barkley, Jorginho, Mateo Kovacic; Willian, Olivier Giroud, Christian Pulisic
Pelatih: Frank Lampard
Norwich City (4-2-3-1): Tim Krul; Max Aarons, Timm Klose, Ben Godfey, Jamal Lewis; Alexander Tettey, Kenny McLean; Emiliano Buendia, Marco Stiepermann, Todd Cantwell; Adam Idah
Pelatih: Daniel Farke
Head to head
- 24/8/2019 - Norwich City 2-3 Chelsea (Liga Inggris)
- 17/1/2018 - Chelsea 1-1 Norwich City (Piala FA)
- 6/1/2018 - Norwich City 0-0 Chelsea (Piala FA)
- 1/3/2016 - Norwich City 1-2 Chelsea (Liga Inggris)
- 21/11/2015 - Chelsea 1-0 Norwich City (Liga Inggris)
Lima laga terakhir Chelsea
- 11/7/2020 - Sheffield United 3-0 Chelsea (Liga Inggris)
- 7/7/2020 - Crystal Palace 2-3 Chelsea (Liga Inggris)
- 4/7/2020 - Chelsea 3-0 Watford (Liga Inggris)
- 1/7/2020 - West Ham United 3-2 Chelsea (Liga Inggris)
- 28/6/2020 - Leicester City 0-1 Chelsea (Piala FA)
Lima laga terakhir Norwich City
- 11/7/2020 - Norwich City 0-4 West Ham United (Liga Inggris)
- 7/7/2020 - Watford 2-1 Norwich City (Liga Inggris)
- 4/7/2020 - Norwich City 0-1 Brighton and Hove Albion (Liga Inggris)
- 1/7/2020 - Arsenal 4-0 Norwich City (Liga Inggris)
- 27/6/2020 - Norwich City 1-2 Manchester United (Piala FA)
Prediksi SKOR.id
Chelsea 60-40 Norwich City
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
4 Pilihan Nomor Punggung Milan Skriniar jika Gabung Manchester Unitedhttps://t.co/dqTL05PAsn— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 13, 2020
Baca Juga:
Mark Bosnich: Manchester United dan Chelsea Akan Menuju Liga Champions
Chelsea Berencana Rekrut Andre Onana Gantikan Kepa Arrizabalaga