- Babak perempat final Liga Europa diwarnai duel Shakhtar Donetsk vs FC Basel.
- Laga tersebut berlangsung di stadion netral, VELTINS-Arena, pada Selasa (11/8/2020) atau Rabu dini hari WIB.
- Kedua tim ini merupakan underdog yang kurang diperhitungkan sebagai favorit juara.
SKOR.id - Shakhtar Donetsk menghadapi FC Basel dalam duel perempat final Liga Europa di VELTINS-Arena, Selasa (11/8/2020) atau Rabu dini hari WIB.
Ini merupakan pertarungan antara dua tim underdog untuk memperebutkan satu tempat di semifinal kompetisi.
Ya, baik Shakhtar Donetsk maupun FC Basel memang bukan favorit juara pada perhelatan Liga Europa musim ini.
Namun, bukan berarti mereka tak bisa menciptakan kejutan. Bagaimanapun, kedua tim tetap memiliki kualitas untuk bersaing di level tertinggi.
Shakhtar Donetsk melaju ke perempat final usai menyingkirkan wakil Jerman, Wolfsburg, dengan agregat 5-1 pada babak sebelumnya.
Pasukan Luis Castro juga menjuarai Liga Ukraina musim lalu dengan keunggulan 23 poin, membuktikan dominasi mereka.
Faktanya, tim berjuluk Hirnyky itu tak terkalahkan di semua kompetisi sejak Maret lalu, dengan total rangkaian sepuluh pertandingan.
Kombinasi pengalaman dan kualitas individual para pemain di lapangan adalah modal Shakhtar untuk melibas Basel di VELTINS-Arena.
"Namun, kami tak mau memandang remeh Basel. Mereka adalah tim yang agresif, terutama di lini tengah. Kami akan menghadapi pertandingan yang kompleks," kata pelatih Luis Castro.
Kekhawatiran Castro cukup beralasan. Pasalnya, Basel juga memiliki modal bagus dengan tak terkalahkan dalam delapan laga terakhir di semua kompetisi.
Seperti Shakhtar, mereka juga menghempaskan wakil Jerman, Eintracht Frankfurt, untuk mencapai perempat final.
Seperti yang dikatakan Luis Castro, tim asal Swiss ini memang memiliki lini tengah menakutkan. Sebagai contoh, gelandang sentral, Fabian Frei, mampu menyumbang 17 gol musim ini.
"Dalam kompetisi seperti ini, yang terpenting adalah fokus. Shakhtar memiliki sederet pemain berteknik tinggi, kami harus waspada," kata pelatih Basel, Marcel Koller.
"Namun, kami juga punya kualitas untuk sukses. Dengan sistem satu laga, peluang untuk lolos semakin besar. Shakhtar tak terlalu mengenal kami, itu bisa jadi keuntungan."
Perkiraan susunan pemain
Shakhtar Donetsk (4-2-3-1): Andriy Pyatov; Dodo, Serhiy Krivtsov, Mykola Matvyenko, Serhiy Bolbat; Marcos Antonio, Taras Stepanenko; Marlos, Alan Patrick, Taison; Junior Moraes
Pelatih: Luis Castro
FC Basel (4-2-3-1): Dorde Nikolic; Silvan Widmer, Jasper van der Werff, Omar Alderete, Raoul Petretta; Taulant Xhaka, Fabian Frei; Valentin Stocker, Samuele Campo, Afimico Pululu; Arthur Cabral
Pelatih: Marcel Koller
Head to head
09/07/2015 - FC Basel 1-3 Shakhtar Donetsk (Uji coba)
08/07/2009 - FC Basel 0-3 Shakhtar Donetsk (Uhren Cup)
Lima laga terakhir Shakhtar Donetsk
05/08/2020 - Shakhtar Donetsk 3-0 Wolfsburg (Liga Europa)
19/07/2020 - FC Olexandriya 2-2 Shakhtar Donetsk (Liga Ukraina)
15/07/2020 - Shakhtar Donetsk 2-0 Kolos Kovalivka (Liga Ukraina)
12/07/2020 - Desna 2-4 Shakhtar Donetsk (Liga Ukraina)
04/07/2020 - Dinamo Kyiv 2-3 Shakhtar Donetsk (Liga Ukraina)
Lima laga terakhir FC Basel
06/08/2020 - FC Basel 1-0 Eintracht Frankfurt (Liga Europa)
03/08/2020 - FC Basel 0-0 FC Luzern (Liga Swiss)
31/07/2020 - FC Thun 0-0 FC Basel (Liga Swiss)
26/07/2020 - FC Basel 4-4 FC Lugano (Liga Swiss)
22/07/2020 - St. Gallen 0-5 FC Basel (Liga Swiss)
Prediksi SKOR.id
Shakhtar Donetsk 55-45 FC Basel
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Keputusan Aneh Quique Setien Bikin Barcelona Rugi Miliaranhttps://t.co/wA07YmCoCM— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 10, 2020
Berita Liga Europa Lainnya:
Hasil Liga Europa: 2 Penalti Dianulir VAR, Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal
Hasil Liga Europa: Manchester United Perlu 95 Menit dan 1 Penalti untuk Menang