- Prediksi Liga Champions, Real Madrid vs Inter Milan.
- Real Madrid dan Inter Milan mengalami kesulitan di Liga Champions musim ini.
- Kedua tim berada di dua urutan terbawah Grup B Liga Champions.
SKOR.id - Real Madrid akan menghadapi Inter Milan pada matchday ketiga Grup B Liga Champions 2020-2021.
Laga antara Real Madrid dan Inter Milan bakal berlangsung di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Selasa (3/11/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Kedua tim saat ini kesulitan menampilkan permainan terbaik di Liga Champions.
Terbukti dari dua laga awal, Real Madrid dan Inter Milan secara mengejutkan hanya berada di posisi terbawah.
Inter Milan memiliki peringkat lebih baik, yakni ke-3, karena hasil dua kali seri, sedangkan Real Madrid baru mengumpulkan satu poin.
Pencapaian ini membuat kedua tim tidak ingin menyia-nyiakan laga nanti.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menganggap laga melawan Inter Milan layaknya sebuah partai final.
"Kami mengenal Inter Milan. Ini akan menjadi laga sulit karena mereka adalah tim yang kuat dan memainkan sepak bola yang bagus," kata Zidane.
"Kami akan menjalani laga sulit lainnya. Ini bagai final dan kami akan mempersiapkannya seperti itu," lanjut Zidane.
Adapun kubu Inter Milan mencoba bersikap realistis dengan menganggap setiap laga sama pentingnya, tidak hanya sebuah partai final.
"Ini masih fase grup, namun sangat penting untuk kedua tim. Tujuan kami jelas, yakni lolos," kata pelatih Inter Milan, Antonio Conte.
Laga nanti juga menjadi pengalaman baru kedua tim bertemu di kompetisi resmi pada era milenium.
Meski berstatus tim besar yang kerap lolos ke Liga Champions, pertemuan terakhir Real Madrid dan Inter Milan terjadi pada 22 tahun lalu di fase grup.
Ketika itu, kedua tim sama-sama meraih kemenangan saat bertindak sebagai tuan rumah.
Perkiraan susunan pemain
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Ferland Mendy, Raphael Varane, Sergio Ramos, Marcelo; Federico Valverde, Casemiro, Toni Kroos; Marco Asensio, Karim Benzema, Eden Hazard
Pelatih: Zinedine Zidane
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, Aleksandar Kolarov; Achraf Hakimi, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Arturo Vidal, Ashley Young; Lautaro Martinez, Ivan Perisic
Pelatih: Antonio Conte
SKORfacts
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Zlatan Ibrahimovic Beri Isyarat Kembali ke Timnas Swedia https://t.co/2TBD2NOIlv— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 3, 2020
Baca Juga:
Antonio Conte Mengaku Nyaris Melatih Real Madrid
Gagal Pulih Lebih Cepat, Romelu Lukaku Dipastikan Absen Hadapi Real Madrid