- Persik Kediri dan Borneo FC akan berjumpa pada laga pekan kedua Liga 1 2021-2022, Jumat (10/9/2021).
- Persik Kediri tentu mengincar poin pertama mereka saat menghadapi Borneo FC karena sempat tumbang pada pekan pertama Liga 1 2021-2022.
- Sementara itu, Borneo FC tengah memiliki kepercayaan diri tinggi dan ingin menjaga momentum kemenangan saat berjumpa Persik.
SKOR.id– Duel antara Persik Kediri dan Borneo FC pada pekan kedua Liga 1 2021-2022 diprediksi bakal berlangsung ketat.
Menurut jadwal, Persik Kediri dan Borneo FC akan bertanding di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (10/9/2021) pukul 18.15 WIB.
Pada pertandingan ini, Persik Kediri tentu bakal menjadi tim yang kurang diunggulkan saat menghadapi Borneo FC.
Pasalnya, secara hitung-hitungan kekuatan tim, skuad Macan Putih tak memiliki materi yang mentereng seperti kubu lawan.
Apalagi, pada pekan pertama Liga 1 2021-2022, mereka susah payah menahan gempuran Bali United.
Alhasil, duel pembuka Liga 1 2021-2022 yang bergulir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jumat (27/8/2021), itu berakhir dengan kekalahan 0-1 untuk Persik.
Meskipun demikian, tim asuhan Joko Susilo ini akan tetap memperjuangkan poin pertama mereka pada duel melawan Pesut Etam.
Sebab, koleksi poin bakal memperbaiki posisi Persik Kediri yang saat ini tersungkur di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Sedangkan di kubu seberang, Borneo FC tengah memiliki kepercayaan diri tinggi setelah tampil mengejutkan pada pekan pertama.
Tim asal Samarinda, Kalimantan Timur, itu berhasil mengempaskan Persebaya Surabaya dengan skor telak, 3-1, pada duel yang dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (4/9/2021).
Tentu saja, skuad Pesut Etam bakal berusaha untuk menjaga momentum kemenangan ini saat menghadapi Persik.
Meskipun terdapat dua pemain yang diragukan tampil, yaitu Francisco Torres dan Leo Guntara, tapi hal itu dinilai bukan menjadi masalah bagi Borneo FC.
Sebab, saat ini skuad Pesut Etam menjadi salah satu kontestan Liga 1 2021-2022 yang memiliki kedalaman skuad cukup mumpuni.
Misalnya, untuk menggantikan Leo Guntara di sektor bek sayap kiri, Borneo FC bisa menurunkan Safrudin Tahar sebagai alternatif.
Sementara itu, sosok pemain yang bisa dipasang untuk menggantikan Francisco Torres ialah Guy Junior. Selain itu, ada pula Boaz Solossa yang bisa dipasang untuk bermain di posisi ini.
Borneo FC yang tengah mengusung misi meraih tiga poin tentu harus mewaspadai kebangkitan Persik pada laga ini.
Sebab, tim asuhan Joko Susilo juga berpotensi merepotkan Borneo FC. Sebab, pada laga pertama, mereka sempat memberikan perlawanan sengit untuk Bali United.
Perkiraan Susunan Pemain
Persik Kediri (5-3-2): Diki Yusron; Vava Yagalo, Arthur Felix, Risna Prahalabenta, OK John, Dany Saputra; Ahmad Agung, Ibrahim Sanjaya, Ady Eko; Ibrahim Bahsoun, Youssef Ezzejari.
Pelatih: Joko Susilo
Borneo FC (4-4-2): Angga Saputro; Rifad Marasabessy, Wildansyah, Javlon Guseynov, Safrudin Tahar; Hendro Siswanto, Nuriddin Davronov, Terens Puhiri, Jonathan Bustos; Muhammad Sihran, Guy Junior.
Pelatih: Mario Gomez
Prediksi Skor:
Persik Kediri 1-2 Borneo FC
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Prediksi Liga 1 2021-2022: Persela Lamongan vs Persipura Jayapura
Jadwal dan Arena Pertandingan Pekan Kedua Liga 1 2021-2022
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap