- Belanda akan bertemu Latvia pada matchday ketujuh grup G kualifikasi Piala Dunia 2022.
- Laga Latvia vs Belanda bakal dihelat pada Sabtu (9/10/2021) dini hari WIB.
- Belanda selalu menang dalam empat pertemuannya dengan Latvia.
SKOR.id - Belanda akan berhadapan dengan Latvia pada matchday ketujuh grup G kualifikasi Piala Dunia 2022.
Pertandingan antara Belanda kontra Latvia dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (9/10/2021) dini hari pukul 01.45 WIB.
Di atas kertas, Belanda tentu lebih diunggulkan untuk memenangkan pertandingan ketimbang Latvia.
Pasalnya, pasukan De Oranje selalu meraih kemenangan dalam empat pertemuan melawan tim berjuluk 11 Vilki alias 11 Serigala tersebut.
Catatan lima laga terkini pun berpihak kepada Belanda, 3 menang, 1 imbang, dan 1 kalah. Sedangkan Latvia 1 menang, 1 imbang, dan 3 kalah.
Dari enam pertandingan yang sudah berlangsung di kualifikasi Piala Dunia kali ini, Belanda sukses memuncaki klasemen sementara dengan 13 poin sedangkan Latvia berada di pos kelima dengan 5 poin.
Louis van Gaal tidak ingin beberapa pemain bintangnya mendapat kartu kuning pada laga ini demi beristirahat saat melawan Gibraltar dan kemudian bisa tampil saat berjumpa Montenegro dan Norwegia November mendatang.
"Saya bukan pelatih yang akan menyuruh Anda untuk mendapatkan kartu kuning. Saya tidak seperti itu. Saya punya pemain bayangan untuk setiap posisi," ujar pelatih Belanda itu.
Di sisi lain, pelatih Latvia mengabarkan bahwa belum bisa menurunkan dua pemain kuncinya, Kristers Tobers dan Janis Ikaunieks akibat cedera.
"Sayangnya kami tidak bisa mengandalkan Kristers Tober yang belum pulih dari cedera, begitu juga Janis Ikaunieks yang masih dalam masa pemulihan," kata sang pelatih.
Pertemuan Terakhir Kedua Tim
1. 27/3/2021 - Belanda 2-0 Latvia (Kualifikasi Piala Dunia 2022)
2. 12/6/2015 - Latvia 0-2 Belanda (Kualifikasi Euro 2016)
3. 16/11/2014 - Belanda 6-0 Latvia (Kualifikasi Euro 2016)
4. 23/6/2004 - Belanda 3-0 Latvia (Euro 2004)
Kondisi Terkini Kedua Tim
Latvia: Latvia bakal turun tanpa Vladislavs Gutkovskis yang terkena sanksi larangan tampil setelah mendapat kartu merah.
Mereka juga tidak bisa menurunkan Kristers Tober dan Janis Ikaunieks yang masih cedera.
Belanda: Belanda kehilangan Giorgio Wijnaldum yang mendapatkan kartu merah dalam laga sebelumnya.
Louis van Gaal memanggil dua nama baru untuk jeda internasional kali ini, yakni Mark Flek dan Noa Lang.
Perkiraan Susunan Pemain
Latvia (4-2-3-1): Roberts Ozols; Roberts Savalnieks, Antonijs Cernomordijs, Kaspars Dubra, Raivis Jurkovskis; Arturs Zjuzins, Eduards Emsis; Vladimirs Kamess, Vladislav Fjodorovs, Andrejs Ciganiks; Roberts Uldrikis
Pelatih: Dainis Kazakevics
Belanda (4-3-3): Justin Bijlow; Denzel Dumfries, Stefan de Vrij, Virgil van Dijk, Daley Blind; Ryan Gravenberch, Frenkie de Jong, Davy Klassen; Steven Berghuis, Memphis Depay, Cody Gakpo
Pelatih: Louis van Gaal
Prediksi Skor.id: Latvia 0-3 Belanda
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Skor Indeks: MoTM dan Rating Pemain Timnas Indonesia vs Taiwan https://t.co/eNdjQnvBjT— SKOR.id (@skorindonesia) October 7, 2021
Berita Piala Dunia 2022 Lainnya:
5 Pemain Timnas Inggris Tolak Divaksinasi Covid-19 Jelang Piala Dunia 2022
Termurah Rp55 Juta, Paket Perjalanan Piala Dunia 2022 Qatar Sudah Bisa Dipesan