- Liga Inggris memang baru memasuki pekan ke-17.
- Akan tetapi, sebuah teknologi sudah memprediksi klasemen akhir.
- Lagi-lagi, Manchester United bukan favorit juara.
SKOR.id - Sebuah teknologi superkomputer dari Liga Inggris telah memprediksi klasemen akhir Liga Inggris alias Premier League musim 2021-2022.
Lagi-lagi, Manchester United yang sudah punya Cristiano Ronaldo dan saat ini tengah dilatih oleh Ralf Rangnick bukan favorit juara.
Dilansir dari The Sun, Manchester City kembali menjadi favorit juara Liga Inggis musim 2021-2022.
Konsistensi klub racikan Pep Guardiola di semua lini menjadi salah satu alasannya. Jikapun prediksi ini salah, superkomputer tetap memperdiksi Man City finis di posisi atas.
Di posisi kedua asal Liverpool yang membuntuti. Meski demikian, peluag Mohamed Salah untuk menjadi juara mengalahkan Man City masih sekitar 3/1.
Chelsea memang mengalami perkembangan yang luar biasa di bawah Thomas Tuchel. Akan tetapi jika dinilai dari beragam aspek, The Blues belum pantas juara, setidaknya pada musim ini.
Itulah mengapa superkomputer memprediksi mereka finis di posisi ketiga klasemen akhir.
Setidaknya, posisi Chelsea masih lebih baik ketimbang Manchester United yang diyakini paling banter hanya finis di posisi keempat.
Meski demikian ini baru prediksi kasar, sebab posisi Setan Merah masih berpotensi di bawah itu.
Telebih jika Tottenham Hotspur, Arsenal, hingga West Ham terus bisa tampil konsisten hingga pekan terakhir.
Selain posisi enam besar, superkomputer juga memprediksi tiga klub yang kemungkinan degradasi pada akhir musim.
Mereka adalah Watford, Newcastle United, dan Norwich City. Newcastle bakal turun kasta jika tak lekas melalukan perbaikan skuad.
Berikut ini prediksi klasemen akhir 2021-2022 menurut superkomputer:
1. Manchester City
2. Liverpool
3. Chelsea
4. Manchester United
5. West Ham United
6. Tottenham Hotspur
7. Arsenal
8. Leicester City
9. Aston Villa
10. Brighton & Hove Albion
11. Wolves
12. Crystal Palace
13. Everton
14. Brentford
15. Southampton
16. Leeds United
17. Burnley
18. Watford
19 Newcastle United
20. Norwich City
Resmi Berpisah, Ini 10 Momen Penting Christian Eriksen di Inter Milan
Klik link untuk baca https://t.co/ya1uUUcojv— SKOR.id (@skorindonesia) December 18, 2021
Berita Liga Inggris lainnya:
Liga Inggris 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap