- Juventus akan berhadapan dengan Spezia pada pekan ke-25 Liga Italia.
- Misi wajib menang diusung Juventus jika ingin tetap berada pada jalur persaingan gelar juara musim ini.
- Spezia menjadi tim yang berhasil mengalahkan klub-klub besar pada Liga Italia musim ini.
SKOR.id - Juventus akan menjamu Spezia pada lanjutan Liga Italia pekan ke-25, di Allianz Stadium, Rabu (3/3/2021) dini hari WIB.
Misi wajib menang diusung Juventus ketika berhadapan dengan Spezia jika ingin tetap berada pada jalur persaingan gelar juara musim ini.
Juventus kini berada di posisi ketiga dengan perolehan 46 poin atau selisih 10 poin dari pemuncak klasemen Inter Milan.
Pada akhir pekan lalu, pasukan Andrea Pirlo gagal meraih poin penuh usai ditahan imbang oleh Hellas Verona.
Di atas kertas, Juventus tentunya lebih diunggulkan dibanding Spezia.
Namun, Si Nyonya Tua tak boleh menganggap remeh pasukan Vincenzo Italiiano.
Pasalnya, Spezia menjadi tim yang berhasil mengalahkan Napoli dan AS Roma.
Tak hanya itu, pada pertemuan pertama musim ini, Juventus juga ditahan imbang oleh Spezia.
Ditambah lagi, Juventus juga tengah keropos karena ditinggal oleh beberapa pemain utamanya seperti Leonardo Bonucci, Paulo Dybala, Arthur Melo, serta Alvaro Morata.
Sejak absennya beberapa pemain tersebut, Juventus tampaknya tampil cukup kewalahan.
Spezia juga mendapat angin segar setelah penyerang andalan mereka, yakni M'Bala Nzola bisa kembali tampil setelah absen selama kurang lebih sebulan.
Kendati demikian, Spezia patut waspada dengan permainan Juventus ketika di kandang. Tercatat hanya ada satu tim yang mampu menang atas Juventus di kandang pada kompetisi domestik musim ini, yaitu Fiorentina.
Spezia sendiiri saat ini masih tercecer di peringkat 14 dengan koleksi 25 poin.
Prediksi susunan pemain:
Juventus (4-4-2): Szczesny; Danilo, Demiral, De Ligt, Sandro; Chiesa, Bentancur, Rabiot, Ramsey; Kulusevski, Ronaldo
Pelatih: Andrea Pirlo
Spezia (4-3-3): Provedel; Vignali, Terzi, Erlic, Bastoni; Estevez, Ricci, Maggiore; Agudelo, Nzola, Gyasi
Pelatih: Vincenzo Italiano.
Prediksi Skor.id:
Juventus 55:45 Spezia
Head-to-head Juventus vs Spezia:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tinggal Menunggu Waktu, Kylian Mbappe Diyakini Bisa Sesukses Ronaldo dan Messi https://t.co/1JNapmY1yl— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 2, 2021
Berita Juventus Lainnya: