SKOR.id – Dua raksasa Eropa, Spanyol dan Italia, akan berjumpa dalam laga kedua Grup B Euro 2024 di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Jumat (21/6/2024) pukul 02.00 WIB.
Berikut ini prediksi dan linklive streaming Spanyol vs Italia dalam Euro 2024. Live streaming Spanyol vs Italia dapat disaksikan di RCTI+ dan Vision+.
Link live streaming Spanyol vs Italia di Euro 2024 ada pada akhir tulisan ini.
Laga Spanyol kontra Italia merupakan salah satu big match penyisihan grup yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar sepak bola.
Kedua tim mengantongi tiga poin dalam laga perdana, sehingga sama-sama berambisi meraih kemenangan kedua untuk lolos ke 16 besar.
Spanyol membuat penanda dalam pertandingan pembuka mereka di Berlin, mencetak tiga gol yang luar biasa pada babak pertama untuk meraih kemenangan mudah atas Kroasia.
Fabian Ruiz jadi bintang dengan memberikan assist yang sempurna kepada Alvaro Morata sebelum menggandakan keunggulan dengan tendangan rendahnya.
Namun itu juga merupakan sore yang mengesankan bagi Lamine Yamal yang baru berusia 16 tahun.
Umpan silangnya yang luar biasa diteruskan oleh Dani Carvajal untuk menjadi gol ketiga La Roja.
Juara Piala Eropa tiga kali itu selanjutnya menghadapi tantangan berat mengadapi sesama finalis Euro 2012, Italia, yang juga juara bertahan.
Berbeda dengan Spanyol yang menang relatif mudah pada laga perdana, Italia bangkit dari ketertinggalan mereka pada detik ke-23 melawan Albania.
Gli Azzurri akhirnya hanya meraih kemenangan tipis 2-1 dalam pertandingan pembuka tersebut.
Azzurri jelas tidak bisa diremehkan setelah mengalahkan Spanyol dalam dua turnamen Piala Eropa terakhir.
Masing-masing menang 2-0 pada 16 besar Euro 2016, serta menang adu penalti di Wembley pada semifinal Euro 2020.
Sang juara bertahan tidak punya ilusi mengenai besarnya tugas yang mereka hadapi, namun bek Alessandro Bastoni mengatakan mereka akan "fokus pada kelemahan Spanyol dan mengatasinya".
Menghadapi laga ini Luis de la Fuente, pelatih Spanyol, jelas tidak akan memandang sebelah mata terhadap Italia meski agak tersendat pada paga perdana.
"Italia adalah pesaing di setiap kompetisi internasional. Spanyol vs Italia adalah pertandingan klasik. Ini seperti pertandingan final,” kata La Fuente.
“Mereka memiliki pemain hebat, pelatih hebat, dan budaya sepak bola yang nyata. Italia adalah salah satu tim nasional yang hebat.”
“Saya yakin ini akan menjadi pertandingan yang seru. Kami akan melakukan yang terbaik untuk memenangkannya,” La Fuente menegaskan.
Sedangkan Luciano Spalletti, pelatih Italia, mengakui Spanyol sebagai lawan yang tangguh.
"Saat Anda memainkan Piala Eropa, semua pertandingan adalah final, semua pertandingan unik, semua pertandingan adalah sesuatu yang perlu diingat,” kata Spalletti.
“Kami ingin memainkan gaya sepak bola yang sama seperti yang kami mainkan saat melawan Albania dan mengukur diri kami melawan salah satu tim terkuat di Eropa.”
Satu hal yang diwanti-wanti oleh Spalletti kepada pemainnya adalah, sebisa mungkin jangan melakukan kesalahan yang membuat lawan menguasai bola.
“Saya yakin jika kami menyerahkan bola kepada mereka, itu akan berakhir buruk bagi kami,” kata Spalletti.
“Jadi kami harus mengambil inisiatif dan melihat apakah kami mampu melakukannya menghadapi lawan yang hebat ini,” ucapnya.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Spanyol: Dua pemain muda Lamine Yamal dan Nico Williams diperkirakan akan mempertahankan tempat mereka di samping Alvaro Morata dalam formasi favorit 4-3-3.
Alvaro Morata keluar karena cedera saat melawan Kroasia, tetapi seharusnya cukup fit untuk bermain lagi dalam laga melawan Italia.
Italia: Pelatih Luciano Spalletti kemungkinan tidak akan melakukan perubahan untuk pertandingan besar Grup B ini.
Federico Chiesa mengalami cedera dan diganti 10 menit menjelang pertandingan usai melawan Albania, namun sepertinya tetap tampil sebagai starter di Gelsenkirchen.
Perkiraan Susunan Pemain
Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Robin Le Normand, Nacho, Marc Cucurella; Fabian Ruiz, Rodri, Pedri; Lamine Yamal, Alvaro Morata, Nico Williams
Pelatih: Luis de la Fuente
Italia (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Alessandro Bastoni, Riccardo Calafiori, Federico Dimarco; Jorginho, Nicolo Barella; Davide Frattesi, Lorenzo Pellegrini, Federico Chiesa; Gianluca Scamacca
Pelatih: Luciano Spalletti
Head to Head
36 Pertandingan
14 Spanyol menang
12 Imbang
10 Italia menang
Lima Pertemuan Terakhir
15/06/2023: Spanyol 2-1 Italia (UEFA Nations League)
06/10/2021: Italia 1-2 Spanyol (UEFA Nations League)
06/07/2021: Italia 1-1 Spanyol (4-2 adu penalti) (Euro 2020)
02/09/2017: Spanyol 3-0 Italia (Kualifikasi Piala Dunia 2018)
06/10/2016: Italia 1-1 Spanyol (Kualifikasi Piala Dunia 2018)
Prediksi Skor.id
Spanyol 1-1 Italia
Berikut ini link live streaming Spanyol vs Italia di Euro 2024
Link Live Streaming Spanyol vs Italia (RCTI+)
Link Live Streaming Spanyol vs Italia (Vision+)
Bagi yang ingin ngobrol langsung tentang Euro 2024 Spanyol vs Italia, dapat langsung join ke Live Room Stadeo. Live Room akan mulai pada 21 Juni 2024 jam 01.00 WIB , jangan sampai ketinggalan ya! (Host: Jordan, Kreator: Garis Tengah)