- Laga PSIS Semarang kontra Rans Nusantara FC akan menjadi pembuka Liga 1 2022-2023.
- Rans Nusantara FC masih belum mendapatkan satu pemain asing lagi.
- Selama gelaran Piala Presiden 2022, langkah PSIS Semarang lebih apik dibanding Rans Nusantara FC.
SKOR.id - Berikut ini adalah prediksi dan link live streaming pertandingan Liga 1 2022-2023 antara PSIS Semarang kontra Rans Nusantara FC.
PSIS Semarang akan memulai kampanyenya di Liga 1 2022-2023 dengan menghadapi tim promosi, Rans Nusantara FC.
Laga antara PSIS kontra Rans Nusantara FC ini akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, pada hari Sabtu (23/7/2022) pukul 15.00 WIB.
Ini sekaligus menjadi pertemuan perdana antara PSIS dengan Rans Nusantara FC.
Jika dilihat dari komposisi skuad, PSIS tentunya lebih diunggulkan pada laga kali ini.
Seperti diketahui, PSIS saat ini diperkuat oleh pemain-pemain bintang musim lalu seperti Taisei Marukawa, Carlos Fortes, sampai Alie Sesay.
Sementara dari kubu tim tamu, mereka saat ini masih belum memenuhi kuota pemain asingnya.
Ditambah lagi, pemain asal Jepang, Mitsuru Maruoka belum lama bergabung dengan tim.
Namun demikian, PSIS juga tetap harus waspada dengan klub berjuluk The Prestige Phoenix karena kekuatan pemain lokal mereka cukup merata.
Para pemain lokal Rans diisi oleh pemain-pemain yang berpengalaman di kompetisi Liga 1 seperti Sandi Sute, Ady Setiawan, David Laly, sampai Alfin Tuasalamony.
Terlepas dari pemain, hasil lima pertandingan terakhir kedua tim juga begitu mencolok.
PSIS Semarang berhasil memenangkan 3 dari 5 laga terakhir. Dimana semuanya adalah laga di Piala Presiden 2022.
Sedangkan Rans Nusantara FC hanya menang sekali dalam lima laga terakhir.
Kemenangan itu pun diraih saat menghadapi Persija yang menurunkan pemain muda di Piala Presiden 2022.
5 Laga Terakhir PSIS Semarang
11/7/2022 - Arema FC 2-1 PSIS
7/7/2022 - PSIS 0 - 2 Arema FC
3/7/2022 - PSIS 1 (9) - (8) 1 Bhayangkara FC
24/6/2022 - PSIS 5-2 PSS
21/6/2022 - Persis 1-2 PSIS
5 Laga Terakhir Rans Nusantara FC
16/7/2022 - Persija 4-2 Rans Nusantara
28/6/2022 - Borneo FC 3-0 Rans Nusantara
22/6/2022 - Rans Nusantara FC 5-1 Persija
18/6/2022 - Rans Nusantara FC 0-0 Madura United
14/6/2022 - Barito Putera 1-1 Rans Nusantara
Susunan Pemain:
PSIS Semarang: Wahyu Tri Nugroho; Alie Sesay, Alfeandra Dewangga, Wahyu Prast, Frendi Saputra, Fredyan Wahyu; Jonathan Cantillana, Guntur Triaji, Wawan Febriyanto, Taisei Marukawa; Carlos Fortes
Pelatih: Sergio Alexandre
Rans Nusantara FC: Hilmansyah; Victor Salinas, Ady Setiawan, Edo Febriansyah, Hamdan Zamzani; Sandi Sute, Makan Konate, Mitsuru Maruoka; David Laly, Alfin Tuasalamony, Septian Bagaskara
Pelatih: Rahmad Darmawan
Prediksi Skor.id:
PSIS 2-0 Rans Nusantara FC
Link Live Streaming PSIS Semarang vs Rans Nusantara FC
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Persis Solo di Liga 1 2022-2023: Pelatih dan Komposisi Pemain
Bursa Transfer Liga 1: Bek Jebolan Liga Argentina Lengkapi Kuota Pemain Asing Persita
5 Striker Murni Andalan Persib Pemakai Nomor Punggung Sembilan