SKOR.id - Persis vs Bhayangkara FC adalah salah satu laga pekan pamungkas putaran pertama Liga 1 2023-2024, ini prediksi dan link live streaming-nya.
Pada Minggu (29/10/2023) sore, Persis vs Bhayangkara FC akan tersaji bukan di Solo tetapi bakal dilaksanakan di Sleman, tepatnya Stadion Maguwoharjo.
Performa kedua tim ini sebenarnya sama-sama sedang tak bagus. Meski, Persis masih jauh di atas Bhayangkara FC sebagai juru kunci dan calon penghuni kerak klasemen putaran pertama.
Namun meski demikian, Persis wajib waspada. Sebab, mereka menjamu Bhayangkara FC di Sleman dan bakal tanpa penonton.
Apalagi sebelum menjamu Bhayangkara FC, Persis juga kalah di Tangerang. Tragisnya, dua gol yang membobol gawang mereka dari bunuh diri pemain andalan Persis, Alexis Messidoro.
Alexis Messidoro pun jadi rekor individu terburuk era Liga 1, pemain yang dua kali membuat gol bunuh diri dalam satu laga.
Meski begitu, pemain asing asal Argentina ini juga berhasil menyamai catatan Stefano Lilipaly dari Borneo FC. Mereka tercatat sebagai top assist musim ini dengan jumlah delapan.
Untuk catatan kedua tim di Liga 1 musim lalu, Persis Solo dan Bhayangkara FC saling mengalahkan. Walau saat ini, tim tamu yang berjuluk The Guardian punya rekor buruk.
Bhayangkara FC merupakan salah satu tim dengan capaian laga kandang buruk hanya membawa pulang lima poin.
Selain itu, Bhayangkara FC datang dengan modal buruk seusai jadi salah satu tim paling lama tanpa kemenangan yaitu 10 laga beruntun.
Anak asuh Emral Abus itu juga jadi tim terseret membuat gol, sampai pekan ke-16 baru 12 kali membobol gawang lawan. Mereka juga telah 30 kebobolan.
Kenyataan pahit lainnya musim ini, Bhayangkara FC menyandang status korban comeback. Itu lantaran kalah dalam lima laga dan merebut dua hasil imbang dimana mereka sempat memimpin terlebih dahulu.
Catatan ini didukung fakta mereka jadi klub paling minim membuat gol pada babak kedua. Bhayangkara FC baru membuat tiga gol selepas jeda dari 16 laga Liga 1 2023-2024.
Prediksi Susunan Pemain
Persis (3-4-2-1): Gianluca Pandeynuwu; Jaime Xavier, Diego Bardanca, Rian Miziar; Eky Taufik, Sutanto Tan, Alexis Messidoro, Faqih Maulana; Moussa Sidibé, Roni; Fernando Rodríguez
Pelatih: Leonardo Medina
Bhayangkara FC (4-2-3-1): Aqil Savik; David Maulana, Anderson Salles, Alef Santos; Fatchu Rochman; M Hargianto, Reza Kusuma; Sani Rizki; Matias Mier, Dendy Sulistyawan; Titan Agung
Pelatih: Emral Abus
5 Laga Terakhir Persis di Liga 1
16/9/2023 Persis Solo 2-0 PSIS Semarang
22/9/2023 Rans Nusantara 1-2 Persis Solo
30/9/2023 Persis Solo 2-2 Persija
6/10/2023 Persikabo 1973 2-2 Persis Solo
22/10/2023 Persita 2-1 Persis Solo
5 Laga Terakhir Bhayangkara FC di Liga 1
15/9/2023 Dewa United 2-2 Bhayangkara FC
23/9/2023 Bhayangkara FC 1-2 Persib
30/9/2023 Persik Kediri 2-0 Bhayangkara FC
8/10/2023 Bhayangkara FC 1-2 Bali United
21/10/2023 Bhayangkara FC 1-1 Barito Putera
Prediksi Skor.id:
Persis 0-1 Bhayangkara FC
Link Live Streaming Persis vs Bhayangkara FC di Liga 1 2023-2024