SKOR.id - Derbi Jabar antara Persib vs Persikabo 1973 mewarnai Liga 1 2023-2024 selepas jeda, ini prediksi dan link live streaming-nya.
Persib vs Persikabo 1973 akan terlaksana di Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung pada malam hari, Sabtu (16/9/2023).
Laga ini mempertemukan tim yang beda status. Persib sedangkan mulai bangkit bersama pelatih anyar Bojan Hodak.
Persikabo 1973 datang dengan keadaan pelatih baru Aji Santoso, yang belum pernah memberikan kemenangan.
Aji Santoso juga tak pernah menang dari Persib saat anak asuhnya bersua Maung Bandung dalam tiga pertemuan terakhir. Rinciannya, dua kali imbang dan sekali tumbang.
Namun pada pertemuan terakhir kedua tim memberikan luka dalam bagi Persib. Tampil di depan pendukungnya, Persib takluk 1-4 dari Persikabo 1973.
Itu adalah laga pekan terakhir Liga 1 2022-2023. Selain itu, Maung Bandung memiliki masalah pada awal laga terutama saat 15 menit pertama.
Mereka kebobolan lima kali pada fase itu. Maung Bandung juga jadi klub tersering kebobolan pada babak pertama jumlahnya 11 kali.
Hanya saja, Persib Bandung merupakan salah satu tim yang tak terkalahkan di kandang musim ini. Walaupun, mereka baru mengemas satu kemenangan dari lima laga yang telah dijalani.
Dari sisi Persikabo 1973, mereka merupakan tim paling sering kalah sepanjang sejarah Liga 1. Jumlahnya sampai 80 kekalahan.
Meski demikian, Persikabo 1973 memiliki Yandi Sofyan Munawar. Dia merupakan salah satu supersub terbaik di Liga 1 musim ini dengan mencetak tiga gol sebagai pemain pengganti.
Uniknya, enam dari delapan gol yang dibuatnya di Liga 1 tercipta setelah turun dari bangku cadangan.
Dari tuan rumah, Ciro Alves butuh tambahan satu gol lagi untuk menggenapkan catatan 50 kali membobol gawang lawan di kompetisi Liga 1.
Selain itu, Ciro Alves yang kini membela Persib masih tercatat sebagai top scorer Persikabo 1973 di Liga 1. Total golnya mencapai 35.
Kemudian, striker tuan rumah atas nama David da Silva merupakan momok menakutkan bagi pertahanan Persikabo 1973. Dia mencetak empat gol dalam empat pertemuan terkini.
Prediksi Susunan Pemain
Persib (4-4-2): Fitrul Dwi Rustapa; Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Daisuke Sato; Dedi Kusnandar, Marc Klok, Levy Madinda; Frets Butuan, David Da Silva, Ciro
Pelatih: Bojan Hodak
Persikabo 1973 (4-3-1-2): Syahrul Trisna; Frengky Missa, Nikola Kovacevic, Syahrul Lasineri, Didik Wahyu; Kaishu Yamazaki, Guntur Triaji, Rony Sugeng; Jose Varela; Yandi Sofyan, Pedrinho
Pelatih: Aji Santoso
Rekor 4 Pertemuan Terakhir Kedua Tim di Liga 1
15/4/2023 Persib 1-4 Persikabo 1973
24/12/2022 Persikabo 1973 1-1 Persib
29/1/2022 Persib 1-0 Persikabo 1973
27/9/2021 Persikabo 1973 0-0 Persib
Prediksi Skor.id:
Persib 2-0 Persikabo 1973
Link Live Streaming Arema FC vs Persita di Liga 1 2023-2024