- Berikut ini prediksi dan link live streaming laga Madura United vs PSS Sleman di pekan ke-30 Liga 1 2022-2023.
- Madura United yang baru saja bisa bangkit ditantang PSS yang sedang dalam situasi tak baik karena berbagai hal.
- Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro, mengakui kondisi Madura United lebih baik tapi timnya tetap termotivasi menang.
SKOR.id - Pekan ke-30 Liga 1 2022-2023 akan dibuka duel Madura United vs PSS Sleman, Sabtu (11/3/2023) jam 15.00 WIB.
Laga tim berjuluk Laskar Sape Kerrab vs Elang Jawa itu bakal digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan.
Pertandingan ini diprediksi jadi peluang Madura United menjaga konsistensi meraih hasil positif, jika melihat kondisi terkini kedua tim.
Laskar Sape Kerrab baru saja meraih kemenangan pada pekan ke-29 Liga 1 2022-2023, yaitu 2-0 atas PSIS Semarang (7/3/2023).
Hasil itu sekaligus memutus rangkaian empat pertandingan tidak pernah menang, yakni dua kali kalah dan dua imbang.
Sementara itu PSS darang dengan kondisi yang buruk sebab selalu mengalami kekalahan pada enam laga terakhir yang dijalaninya.
Terkini Elang Jawa bahkan tidak bisa menang, atau sekadar mencetak gol di kandang, yaitu takluk 0-1 dari Bhayangkara FC (6/3/2023).
Situasinya kian pelik, sebab mereka bertandang dengan kondisi skuad yang pincang. Berbagai pemain andaaln absen karena cedera.
Yakni terdapat dua pemain asing, Jonathan Cantillana dan Jihad Ayoub, Nurdiansyah, Muhammad Ridwan dan striker muda Saddam Gaffar.
Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro, menyadari kondisi yang ada, tapi meyakini timnya tidak kalah dalam hal motivasi untuk bisa menang.
"Kondisi kami berbanding terbalik dengan Madura. Saat kami masih dililit kekalahan, Madura kemarin menang pertandingan," ucapnya.
"Tapi dari sisi motivasi, rasa percaya diri mulai muncul, harapannya dari pemain semakin ditingkatkan. Kami perbaiki secara teknis."
"Bagaimana cara bermain, fokus, konsentrasi. Semoga kami bisa main lepas dan memperbaiki kelemahan," Seto menjelaskan, Jumat (10/3/2023).
Adapun meski main di kandang, Madura United tidak bisa mendapat dukungan langsung suporter, sebab laga tak boleh dihadiri penonton.
Prediksi Susunan Pemain Utama
Madura United (4-3-3): Rendy Oscario; Dodi Alexvan, Hasim Kipuw, Cleberson Martins, Reva Adi; Lee Yu-jun, Hugo Gomes, Zulfiandi; Malik Risaldi, Alberto Goncalves, Esteban VIzcarra;
Pelatih: Rakhmat Basuki (Caretaker)
PSS Sleman (4-3-3): Ega Rizky; Ibrahim Sanjaya, Bagus Nirwanto, Ifan Nanda, Kevin Gomes; Kim Jeffrey, Todd Ferre, Wahyu Sukarta; Irkham Mila, Yevhen Bokhashvili, Rifky Suryawan;
Pelatih: Seto Nurdiyantoro
Hasil Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
08/12/2022 - PSS Sleman 0-1 Madura United
18/01/2022 - PSS Sleman 1-1 Madura United
25/09/2021 - Madura United 1-0 PSS Sleman
29/09/2019 - PSS Sleman 2-2 Madura United
31/07/2019 - Madura United 0-1 PSS Sleman
Prediksi Skor.id:
Madura United 2-1 PSS Sleman
Link Live Streaming Madura United vs PSS Sleman di Liga 1 2022-2023