SKOR.id - Dewa United FC dan Persis Solo akan bertarung dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan ini dijadwalkan mentas pada Sabtu (21/12/2024) malam pukul 19.00 WIB di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
Dewa United, yang bertindak sebagai tuan rumah, berniat memperpanjang tren positif mereka dengan kemenangan atas Persis Solo.
Saat ini, tim asuhan Jan Olde Riekerink belum terkalahkan dalam lima laga beruntun, terakhir pesta gol 4-0 di markas Persita Tangerang.
Rangkaian tersebut membawa Dewa United ke posisi kedelapan klasemen sementara, tak jauh dari rival-rival papan atas.
Lini depan yang tajam akan kembali diandalkan Dewa United untuk mengamankan tiga poin. Sebagai informasi, pasukan Tangsel Warriors merupakan tim tertajam di Liga 1 2024-2025 sejauh ini dengan 27 gol.
Lebih dari separuh jumlah tersebut disumbang dua penyerang andalan, Egy Maulana Vikri (9 gol) dan Alex Martins (5). Keduanya bakal menjadi momok pertahanan Persis Solo.
"Soal mencetak gol, pastinya ada rasa bangga. Tapi saya juga ingin terus menampilkan sesuatu yang lebih baik lagi agar bisa membantu tim terus naik di klasemen," usai menyumbang salah satu gol ke gawang Persita, pekan lalu.
"Saya pribadi tidak terlalu berpikir tentang (gelar) top scorer dan lebih fokus kepada tim. Hal yang lebih penting adalah melihat tim ini nantinya ada di posisi mana," winger Timnas Indonesia itu menambahkan.
Jika Dewa United sedang percaya diri, kondisi sebaliknya justru dialami Persis Solo. Tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu belum mencicipi kemenangan dalam tujuh laga.
Terkini, pekan lalu, mereka ditahan imbang oleh tim promosi PSBS Biak di kandang sendiri.
Tak cuma itu, kondisi skuad asuhan Ong Kim Swee juga compang-camping, terutama di lini depan. Winger andalan Moussa Sidibe dipastikan absen lama akibat cedera, sedangkan Ramadhan Sananta tak bisa tampil usai menerima kartu merah kontra PSBS.
Meski demikian, Ong Kim Swee tetap berusaha optimistis. Dia yakin Persis Solo punya materi yang cukup untuk menambal celah tersebut.
"Saya tahu ini pertandingan yang sangat menantang, terutama bagi Persis, di mana kami mempunyai beberapa pemain yang mengalami cedera, termasuk Sananta yang tidak dapat diturunkan untuk pertandingan nanti," kata juru taktik asal Malaysia itu.
"Namun, ini membuka ruang bagi pemain-pemain lain mengisi slot kekosongan untuk memastikan kami mampu bersaing dan mendapatkan hasil positif melawan Dewa United," tambahnya.
Persis Solo terakhir kali menang pada 19 Oktober lalu, yakni melawan Borneo FC di Stadion Manahan. Sejak itu, mereka kepayahan memetik tiga poin.
Rentetan hasil buruk tersebut menempatkan Laskar Sambernyawa di zona degradasi, tepatnya posisi ke-16 klasemen Liga 1 2024-2025.
Head to Head Kedua Tim
17/12/2023 Persis Solo 1-2 Dewa United
04/08/2023 Dewa United 0-0 Persis Solo
14/01/2023 Dewa United 1-1 Persis Solo
25/07/2022 Persis Solo 2-3 Dewa United
24/06/2022 Dewa United 1-1 Persis Solo
Lima Laga Terakhir Dewa United
16/12/2024 Persita Tangerang 0-4 Dewa United
12/12/2024 Dewa United 1-1 Barito Putera
07/12/2024 Malut United 1-1 Dewa United
03/12/2024 Dewa United 2-1 PSS Sleman
23/11/2024 Dewa United 1-0 Bali United
Lima Laga Terakhir Persis Solo
16/12/2024 Persis Solo 1-1 PSBS Biak
12/12/2024 Arema FC 1-1 Persis Solo
08/12/2024 Persita Tangerang 2-0 Persis Solo
03/12/2024 Persis Solo 0-0 Barito Putera
21/11/2024 Malut United 3-0 Persis Solo
Perkiraan Susunan Pemain Utama
Dewa United (4-3-3): Sonny Stevens; Ferian Rizki, Risto Mitrevski, Angelo Meneses, Alta Ballah; Jaja, Ricky Kambuaya, Alexis Messidoro; Egy Maulana Vikri, Alex Martins, Ahmad Nufiandani;
Pelatih: Jan Olde Riekerink
Persis Solo (4-3-3): M Riyandi; Rizky Febrianto, Rian Miziar, Eduardo Kunde, Eky Taufik; Sutanto Tan, Ripal Wahyudi, Sho Yamamoto; Irfan Jauhari, Karim Rossi, Althaf Indie;
Pelatih: Ong Kim Swee
Prediksi Skor.id
Link Live Streaming Dewa United vs Persis di Liga 1 2024-2025