SKOR.id - Timnas U-17 Indonesia menghadapi tantangan berat pada laga kedua mereka di Grup H Piala Dunia U-17 2025. Pasalnya, dalam laga tersebut mereka berjumpa tim favorit juara, Brasil.
Laga Brasil vs Timnas U-17 Indonesia akan digelar di Lapangan 7 Aspire Zone, Qatar, Jumat (7/11/2025) kick-off pukul 22.45 WIB.
Timnas U-17 Indonesia membutuhkan kemenangan pada laga ini. Meski itu dirasa berat. Apalagi, Brasil pada laga perdana membuktikan kedigdayaan mereka dengan menang telak atas Honduras tujuh gol tanpa balas. Jika berhasil menang pada laga ini, Brasil pun dipastikan mengunci tiket ke babak 32 besar.
Sebaliknya, Timnas U-17 Indonesia kalah dari Zambia, dengan skor 1-3, pada laga perdana. Artinya, kalau kalah lagi, peluang untuk lolos ke babak selanjutnya meski lewat jalur posisi peringkat ketiga terbaik akan semakin berat.
Maka itu, realistisnya setidaknya I Putu Panji dan kawan-kawan bisa menahan imbang Brasil pada laga ini. Kemungkinan besar, pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, bakal menerapkan taktik pertahanan rapat dengan serangan balik cepat untuk meredam agresivitas para pemain Brasil.
Brasil pun diperkirakan bakal langsung tampil menekan sejak menit awal pertandingan. Namun begitu, para pemain Garuda Muda diharapkan tidak gentar menghadapi tekanan tersebut, dan tampil lebih berani untuk bisa mencuri poin pada laga ini.
“Pertandingan berikutnya kami akan menghadapi Brasil dan kami akan lebih fokus dan kerja lebih keras ya," ujar Evandra Florasta, gelandang Timnas U-17 Indonesia.
Head to Head Kedua Tim
Ini pertama kalinya kedua tim bertemu.
Lima Pertandingan Terakhir Brasil U-17
03/04/2025 Venezuela 0-1 Brasil
05/04/2025 Brasil 3-2 Ekuador
09/04/2025 Brasil 1-0 Cile
12/04/2025 Kolombia 1(1)-(4)1 Brasil
04/11/2025 Brasil 7-0 Honduras
Lima Pertandingan Terakhir Indonesia U-17
13/09/2025 Indonesia 0-1 Makedonia Utara
25/10/2025 Indonesia 1-2 Paraguay
27/10/2025 Indonesia 0-0 Pantai Gading
30/10/2025 Indonesia 1-1 Panama
04/11/2025 Indonesia 1-3 Zambia
Perkiraan Susunan Pemain Utama
Brasil U-17 (4-3-3): Joao Pedro; Angelo, Vitor Hugo, Luis Eduardo, Arthur Ryan; Ze Lucas, Tiago, Felipe Morais; Ruan Pablo, Dell, Kayke
Pelatih: Carlos Eduardo Patetuci
Indonesia U-17 (3-4-3): Dafa Al-Gasemi; Lucas Lee, I Putu Panji, Mathew Baker; Eizar Tanjung, Nazriel Alvaro, Evandra Florasta, Fabio Azkairawan; Fadly Alberto, M. Zahaby Gholy, Mierza Firjatullah
Pelatih: Nova Arianto
Prediksi Skor.id
Brasil U-17 3-0 Indonesia U-17
Link Live Streaming Brasil vs Timnas U-17 Indonesia di FIFA+




























































































































































































































































































































































































































