- Inter Milan akan bertemu Bologna dalam lanjutan Liga Italia 2021-2022.
- Duel Bologna vs Inter Milan bakal dihelat pada Kamis (28/4/2022) dini hari WIB.
- I Nerazzurri perlu poin penuh untuk merebut kembali puncak klasemen Liga Italia.
SKOR.id - Inter Milan akan bertandang ke markas Bologna dalam laga tunda pekan ke-20 Liga Italia 2021-2022.
Pertandingan Bologna vs Inter Milan dijadwalkan berlangsung pada Kamis (28/4/2022) pukul 01.15 WIB.
Inter Milan yang kembali kehilangan posisi puncak klasemen tentu mengincar poin penuh pada laga ini.
Saat ini Lautaro Martinez dan kolega berada di tangga kedua dengan 72 poin, terpaut 2 angka dari AC Milan.
Pasukan Simone Inzaghi dalam kepercayaan diri tinggi setelah mencatatkan lima kemenangan berturut-turut.
Di sisi lain, Bologna sukses melewati empat laga terakhirnya tanpa kekalahan meskipun hanya menang sekali dari keempat laga tersebut.
Secara head-to-head, Inter Milan unggul telak atas Bologna dalam lima pertemuan terakhir di ajang Serie A.
Inter Milan mengantongi empat kemenangan sementara Bologna hanya sekali berhasil meraup poin penuh atas sang juara bertahan.
Terbaru, I Nerazzurri mencukur I Rossoblu dengan skor 6-1 pada pertemuan pertama musim ini, tepatnya pada 18 September 2021.
Bologna pun tentu mengincar poin penuh pada pertandingan kali ini demi mendongkrak posisinya di papan klasemen.
Setelah melakoni 33 pertandingan, Riccardo Orsolini dan kawan-kawan menempati posisi ke-13 dengan raihan 39 poin.
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim
18/9/2021 - Inter Milan 6-1 Bologna (Liga Italia)
3/4/2021 - Bologna 0-1 Inter Milan (Liga Italia)
5/12/2020 - Inter Milan 3-1 Bologna (Liga Italia)
5/7/2020 - Inter Milan 1-2 Bologna (Liga Italia)
2/11/2019 - Bologna 1-2 Inter Milan (Liga Italia)
Kondisi Terkini Kedua Tim
Bologna: Bologna bakal tampil tanpa Mitchell Dijks yang mengalami cedera akhir pekan lalu.
Sementara itu, Gary Medel dapat dimainkan untuk laga ini setelah bandingnya diterima oleh Pengadilan Olahraga setempat.
Medel sejatinya dilarang tampil untuk dua laga akibat kartu merah yang didapatkannya saat Bologna bertemu Juventus, yakni melawan Udinese dan Inter.
Namun sanksi tersebut diringankan menjadi satu pertandingan saja dan ia dapat turun melawan Nerazzurri.
Inter Milan: Simone Inzaghi tidak dapat menurunkan Robin Gosens dan Arturo Vidal sementara Felipe Caicedo diragukan.
Gosens mengalami cedera pada Senin kemarin sedangkan Vidal masih dalam proses pemulihan cedera pergelangan kaki yang ia alami saat timnya menang atas AC Milan di Coppa Italia.
Untuk Caicedo, ia absen saat Inter bersua AS Roma karena mengalami gastroenteritis atau flu perut dan tampaknya masih belum sembuh.
Perkiraan Susunan Pemain
Bologna (3-5-2): Lukasz Skorupski; Adama Soumaoro, Kevin Bonifazi, Arthur Theate; Lorenzo De Silvestri, Roberto Soriano, Jerdy Schouten, Mattias Svanberg, Aaron Hickey; Riccardo Orsolini, Marko Arnautovic
Pelatih: Sinisa Mihajlovic
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Joaquin Correa, Lautaro Martinez
Pelatih: Simone Inzaghi
Prediksi Skor.id
Bologna 0-3 Inter Milan
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
Berita Inter Milan Lainnya:
Sukses Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Inter Milan dan AC Milan Kantongi Rp464 Miliar
Inter Milan vs AS Roma: Gol dan Makna Selebrasi Unik Denzel Dumfries