- Arsenal akan menjamu Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris, malam ini atau Jumat (15/1/2021) dini hari WIB.
- The Gunners membawa rapor positif dengan meraih tiga kemenangan beruntun di Liga Inggris.
- Pelatih Mikel Arteta berhasil membuat lini depannya kembali produktif dan membuat mereka diunggulkan meraih kemenangan di laga ini.
SKOR.id - Arsenal akan tampil dalam pertandingan lawan Crystal Palace, Jumat (15/1/2021) dini hari WIB dengan membawa rapor positif.
Pasukan Mikel Arteta meraih kemenangan dalam empat laga terakhir dalam semua ajang.
Produktivitasnya dalam fase tersebut pun mengagumkan, mencetak 10 gol dan hanya kemasukan satu gol.
Jika mereka mampu meraih kemenangan lawan Crystal Palace, Pierre-Emerick Aubameyang akan meraih lima kemenangan beruntun di Liga Inggris untuk kali pertama sejak Oktober 2018.
Peningkatan terkait produktivitas gol mereka pun mengagumkan. Mikel Arteta berhasil membangkitkan kekuatan lini depan mereka.
Khusus di ajang Liga Inggris, mereka mampu mencetak delapan gol dalam tiga laga Liga Inggris terakhir.
Dari deretan rapor positif tersebut, sosok Bukayo Saka salah satu yang menjadi perhatian setelah kerap berperan dalam terciptanya gol pada tiga laga terakhir The Gunners di Liga Inggris.
Karena itu, jika lawan Crystal Palace dia mampu mencetak gol atau memberikan assist, dia akan menjadi pemain pertama yang terlibat terciptanya gol dalam empat laga terakhir Liga Inggris.
Sejauh ini, hanya Cesc Fabregas terakhir kali yang mampu mencatatkan rapor tersebut yaitu pada April 2017 lalu.
Mereka juga diunggulan meraih hasil positif jika melihat rapor Crystal Palace belakangan ini.
Pasukan Roy Hodgson hanya menang dalam tujuh laga terakhir mereka di Liga Inggris, bahkan kemasukan 14 gol.
Meski demikian, pertahanan Arsenal tetap harus mewaspadai dua sosok bintang The Eagles yaitu Wilfried Zaha dan Luka Milivojevic.
Wilfried Zaha terlibat dalam 10 terciptanya 22 gol gol Crystal Palace pada musim ini. Dia mencetak delapan gol dan memberikan dua assist.
Sedangkan Luka Milivojevic memiliki tradisi bagus lawna Arsenal, mencetak lima gol dari enam laga dalam enam laga menghadapi The Gunners.
Prediksi Skor.id:
Arsenal 55-45 Crystal Palace
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bertandem dengan Pemain Muda, Kapten Juventus Merasa Muda Lagi https://t.co/i8m4ccNEYP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 14, 2021
Berita Arsenal Lainnya:
5 Momen Mesut Ozil yang Akan Selalu Diingat Pendukung Arsenal
Pierre-Emerick Aubameyang Beberkan Target Sederhana Arsenal Musim Ini