- Barcelona menang 4-0 atas Gimnastic Tarragona pada laga pramusim mereka.
- Pertandingan tersebut dihelat di Johan Cruyff pada Kamis (22/7/2021).
- Alex Collado menjadi pemain yang palimg banyak tingkah.
SKOR.id - Barcelona meraih hasil apik pada laga pramusim melawan Gimnastic Tarragona, Kamis (22/7/2021) dini hari WIB.
Skuad Ronald Koeman menang dengan skor telak 4-0. Rey Manaj menyumbang hattrick pada laga tersebut.
Sementara satu gol tambahan dicetak oleh pemain Barcelona B, Alex Collado pada menit ke-85.
Meskipun baru menyumbang satu gol, namun Alex Collado disebut sudah terlalu banyak tingkah dan banyak mau.
Bagaimana tidak, pemain berusia 22 tahun tersebut menolak untuk kembali ke Barcelona B dan ngotot tetap mendapat tempat di tim utama.
Alex Collado merasa jika kemampuannya sudah layak diperhitungkan dan disejajarkan dengan pemain utama Blaugrana lainnya.
“Saya akan bekerja maksimal untuk mendapatkan menit bermain di tim utama. Saya tidak akan kembali ke Barca B," katanya.
"Tujuannya adalah untuk terus bekerja dan bertahan. Tidak ada yang bisa dikesampingkan, tetapi niatnya adalah untuk berada di tim utama."
Collado juga memberikan komentarnya tentang kemenangan Barcelona atas Gimnastic Tarragona.
Menurutnya, kemenangan ini pantas dicapai menyusul kerja keras yang telah ditunjukkan tim akhir-akhir ini.
“Tim ini sangat bersemangat, bekerja keras. Hari-hari pertama sulit untuk mendapatkan fisik. Tahap persiapan penting, terutama dalam aspek fisik, permainan ini penting bagi kami."
"Laga tersebut merupakan laga uji coba, kami senang dengan kemenangan dan penampilan yang kami berikan," imbuhnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Suara Suporter Indonesia: Ingin Kompetisi Berjalan, Siap Patuhi Aturan#Suporter #Indonesia #LigaIndonesia #Liga1 #Liga2 #Liga3https://t.co/aXuwkaCQky— SKOR.id (@skorindonesia) July 21, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
VIDEO: Mengintip Latihan Pramusim Barcelona Minggu Ke-2
Diego Simeone Peringatkan Real Madrid dan Barcelona soal Persaingan 2021-2022