- Ricky Akbar Ohorella menyebutkan dua makanan favoritnya selama menjalani bulan Ramadan.
- Dua makanan tersebut merupakan penganan khas Ambon yang berbahan baku dari pisang.
- Kesempatan menjalani Ramadan tahun ini bersama keluarga tak mau disia-siakan oleh Ricky.
SKOR.id - Winger Semen Padang FC, Ricky Ohorella, memiliki dua makanan favorit saat memasuki bulan Ramadan.
Pemain sayap Semen Padang FC, Ricky Akbar Ohorella, punya menu wajib di bulan Ramadan tahun 2020, yakni pisang setup dan juga pisang asar. Keduanya adalah penganan asal Ambon.
"Kalau sudah masuk bulan Ramadan, yang saya nantikan salah satunya menyantap makanan khas Ambon, namanya pisang setop (pisang setup) sama pisang asar, saat berbuka puasa," kata Ricky, Selasa (19/5/2020).
Berita Ramadan Lainnya: Skor Indeks: Susunan Tim Terbaik Ramadan pada Liga 1 2018
Pisang Setup mirip kolak pisang, bedanya kolak pisang menggunakan santan sedangkan pisang setup tidak dicampur santan.
Pisang setip rasanya lebih ringan dilidah dan lebih segar. Pisang setup juga bisa dinikmati dalam keadaan dingin atau panas.
Sedangkan pisang asar bahan utamanya adalah pisang Raja.
Disebut pisang asar karena proses memasaknya dengan cara dipanggang/diasar di dalam oven.
"Kalau minumannya saya cukup air teh hangat saja," ucap pemain kelahiran Maluku, 31 Desember 1990, ini.
Ricky mengatakan, Ramadan tahun ini akan segera berakhir dan ia bakal rindu dengan momen-momen menunggu berbuka dan begadang jelang menunggu sahur bersama keluarga.
Suasana Ramadan tahun ini bisa jadi tidak terulang lagi di tahun depan karena kompetisi bisa berjalan lagi.
"Karena tahun lalu saya tidak full bareng keluarga, tahun ini bisa full. Saya akan maksimalkan sisa Ramadan ini bersama keluarga," ujarnya.
Ricky mengaku tidak punya banyak cerita soal bulan Ramadaan. Namun saat masa-masa belajar berpuasa dulu, beberapa kali ia batal puasa tanpa diketahui orang tuanya.
Kini sebagai pemain profesional, Ricky berusaha tetap menjaga puasanya agar tetap penuh satu bulan.
Berita Ramadan Lainnya: 10 Hari Terakhir Ramadan, Pelatih Fisik Persis Solo Bikin Program Latihan Sambil Beramal
"Jadi pagi dan sore latihan ya tetap puasa," kata Ricky.
Setelah dewasa Ricky baru memahami jika ibadah puasa hukumnya wajib dan punya keutamaan-keutamaan jika dijalankan dengan ikhlas.
"Ramadan ini bagi saya momen saya untuk meningkatkan kualitas ibadah," kata dia.