- Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets, buka suara soal wacana terkini FIFA terkait Piala Dunia.
- Sergio Busquets menolak wacana Piala Dunia yang akan digelar setiap 2 tahun.
- Ia memikirkan nasib pemain yang akan "meledak" dengan padatnya jadwal pertandingan.
SKOR.id - Kapten timnas Spanyol, Sergio Busquets, menyampaikan pendapatnya terkait wacana terbaru FIFA soal Piala Dunia.
Akhir-akhir ini muncul kabar bahwa FIFA sedang mendalami rencana untuk menggelar Piala Dunia setiap dua tahun sekali.
Hal tersebut ingin diwujudkan FIFA demi memenuhi keinginan pencinta sepak bola yang ingin melihat turnamen besar.
Akan tetapi, Sergio Busquets menantang wacana tersebut lantaran memikirkan nasib pemain.
"Para pemain tidak akan bicara soal Piala Dunia digelar setiap dua tahun, kami hanya akan melihat jadwal yang semakin padat, mereka tidak peduli dengan pemain," kata Busquets.
"Akan ada momen di mana para pemain meledak karena pertandingan semakin banyak sementara waktu istirahat hanya sedikit," ujar Busquets.
Sergio Busquets menyarankan agar ada pertemuan di antara semua pihak yang terkait untuk membahas rencana tersebut.
"Ini sulit ditangani, seperti halnya pandemi ini yang membuat sejumlah kompetisi berantakan," kata Busquets menuturkan.
"Semuanya akan mendatangkan konsekuensi, maka dari itu diperlukan adanya pertemuan dan mendengarkan semua pihak."
Saat ini Sergio Busquets bersama timnas Spanyol tengah menjalani lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.
Deretan Buah yang Dapat Membantu Menyehatkan Ginjal https://t.co/pujiNzqhwX— SKOR.id (@skorindonesia) September 5, 2021
Berita Piala Dunia Lainnya:
Link Live Streaming Swiss vs Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2022
Link Live Streaming Spanyol vs Georgia di Kualifikasi Piala Dunia 2022