SKOR.id - Pratama Arhan akhirnya melakoni laga pertama bersama Tokyo Verdy musim ini.
Dan, tak tanggung-tanggung, bek kiri Timnas Indonesia itu langsung memberi kontribusi signifikan buat tim.
Tokyo Verdy melakoni laga babak kedua Piala Kaisar 2023 menghadapi Thespakusatsu Gunma, Rabu (7/6/2023), di Stadion Ajinomoto Nishigaoka, Tokyo.
Pratama Arhan dipercaya sebagai starter pada pertandingan ini, dan bermain penuh 90 menit.
Kesempatan pun tak disia-siakan oleh mantan fullback PSIS Semarang tersebut. Dia bermain habis-habisan dan membantu Tokyo Verdy melaju ke babak ketiga usai menang 2-1.
Tokyo Verdy bermain percaya diri di hadapan para pendukung mereka, tapi harus kecolongan lebih dulu.
Pada menit ke-36, pemain mereka menceploskan bola ke gawang sendiri. Untungnya, tiga menit sebelum turun minum, Goki Yamada melesakkan gol penyeimbang.
Selepas jeda, pertandingan berjalan lebih sengit. Tokyo Verdy terus berupaya, namun mendapatkan resistensi dari Thespakusatsu Gunma.
Sampai akhirnya, Pratama Arhan mengeluarkan senjata andalan: lemparan ke dalam jarak jauh.
Pada menit ke-83, bek kelahiran Blora itu melempar bola ke kotak penalti Thespakusatsu Gunma dan memaksa bek lawan menyundul bola ke gawang sendiri.
Gol tersebut menjadi penentu kemenangan Tokyo Verdy dan memastikan satu tempat di babak ketiga Piala Kaisar 2023.
Bagi Pratama Arhan, ini bisa menjadi momentum kebangkitan kariernya bersama Tokyo Verdy.
Sebelumnya, musim ini, dia tak pernah sekalipun mendapat kepercayaan bermain. Bahkan, ketika J2 League 2023 sudah memasuki pekan ke-19, bek kidal itu belum dilirik.
Arhan cuma mengandalkan panggilan Timnas Indonesia untuk berkeringat di lapangan.
Misalnya, pada FIFA Matchday edisi Maret 2023, dia main dua kali melawan Burundi. Lalu, saat SEA Games 2023, Arhan turun empat kali dari total enam laga Timnas U-22 Indonesia.
Sayang, kartu merah pada semifinal memaksanya absen pada partai puncak versus Thailand. Beruntung, pasukan Garuda Muda tetap menang dan membawa pulang medali emas.
Pratama Arhan dipanggil ke Timnas Indonesia senior untuk menghadapi Palestina dan Argentina, pada 14 dan 19 Juni. Tapi, belum tahu kapan dia pulang ke tanah air.
Tokyo Verdy masih punya pertandingan J2 League melawan Fagiano Okayama, Minggu (11/6/2023).