SKOR.id – Minggu, 20 Agustus 2023, sudah menjadi bagian dari sejarah sepak bola Spanyol. Tim wanita La Roja mengalahkan Inggris 1-0 di partai final Piala Dunia Wanita 2023 yang dimainkan di Stadion Australia, Sydney.
Gol luar biasa dari Olga Carmona yang memberi bobot pada pelatih Jorge Vilda, menghapus seruan “Champions” dari tenggorokan sepak bola wanita Spanyol yang sampai sebelum final tampak seperti utopia.
La Roja butuh lebih dari 100 menit bermain untuk memastikan gelar. Namun hal itu tidak menjadi masalah setelah bertahun-tahun menunggu.
“Kalian sudah membuat kegaduhan. Di sini ada 75 ribu orang yang membelamu. Dan besok, seluruh negara akan turun ke jalan,” kata Jorge Vilda yang nyaris tak terdengar di tengah kegaduhan stadion yang sedang merayakan gelar juara dunia Spanyol.
Vilda memang tampak emosional saat diwawancara RTVE. “Saya sangat bangga dengan tim ini. Kami telah menunjukkan cara bermain, kami tahu rasanya menderita dan mengatasinya,” kata Vilda.
“Ketika saya berbalik dan melihat istri dan anak perempuan saya, yang tersisa bagi mereka adalah merayakannya. Kami akan mulai merayakannya sekarang dan kami tidak tahu kapan akan selesai. Anda tidak bisa meminta lebih,” ucap pelatih yang sudah menangani timnas wanita Spanyol sejak 2015 itu.
“Anda lebih bersemangat daripada saya, saya kaget. Apa yang telah kami lakukan sangat bagus. Kami memiliki peluang,” tutur Aitana Bonmati, gelandang Spanyol yang menjadi Pemain Terbaik Piala Dunia Wanita 2023, kepada TVE.
“Saya sangat senang, sangat bangga. Anda tidak dapat meminta apa pun lagi di level olahraga, selain juara dunia. Siapa yang menyangka bila saat berusia 14 sampai 24 tahun dan bermain dengan anak-anak, ketika saya berada di peringkat bawah Barcelona dan tidak ada sepak bola wanita profesional.
“Berterimakasihlah kepada orang-orang yang telah berhasil dan yang belum memiliki kesempatan yang sama.”
Di akun media sosialnya, Jennifer Hermoso—pencetak gol terbanyak (51) sepanjang masa Spanyol—juga berkomentar kocak. “Saya lelah dan sudah memenangi Piala Dunia,” ucapnya.
Sejumlah mantan bintang tim nasional Spanyol juga berkomentar soal sukses skuad Jorge Vilda. “Kesuksesan kalian mengganggu ketenangan pikiran saya! Ini akan membuat Anda bergairah,” ujar Iker Cassilas, mantan kapten dan kiper tim pria Spanyol.
Bek kanan dan winger Sevilla FC dan eks pemain timnas Spanyol Jesus Navas berkomentar: “Anda sudah mengguncang seluruh negeri.”
Mantan striker La Roja Fernando Torres menyebut: “Sungguh bangga atas kerja dan upaya keras hingga menjadi juara dunia. Mari kita nikmati momen ini!”
“Impian yang menjadi kenyataan. Anda semua sudah membuat sejarah untuk negara kita. Selamat @SEFutbolFem!” demikian unggahaa akun resmi Atletico Madrid.
Bahkan, mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama juga memberikan ucapan selamat untuk skuad Jorge Vilda.
“Selamat untuk Spanyol atas gelar pertamanya di Piala Dunia Wanita. Tim Amerika akan segera kembali di turnamen berikutnya,” ucap Obama.
Juara dunia balap motor delapan kali yang juga asal Spanyol Marc Marquez juga bereaksi. “Sangat bagus. Saya pikir itu hal terbaik yang bisa terjadi dalam olahraga. Itu jauh lebih normal dan kami harus memberikan nilai yang sama seolah-olah itu adalah Piala Dunia pria, karena Anda melihat permainan wanita. Dan saya, sebagai penggemar Barcelona, yang juga sangat bagus, menonton dan menikmatinya,” ucap pembalap Tim Repsol Honda itu.
“Jadi, selamat untuk semua olahraga wanita pada umumnya dan untuk semua olahraga Spanyol, karena ini adalah satu gelar lagi untuk Spanyol.”
Andres Iniesta, pencetak gol tunggal Spanyol ke gawang Belanda pada final Piala Dunia 2010, yang selebrasinya ditiru Olga Carmona, juga tidak tahan untuk berkomentar.
“Juara dunia. Selamat @SEFutbolFem!! BRUTAL!! Anda semua telah membuat kami menikmati Piala Dunia. Sukses bersejarah bagi olahraga negara kita,” katanya.
Mantan bintang bola basket NBA dan klub Los Angeles Lakers yang juga asal Spanyol Pau Gasol juga berkomentar: “Juara dunia. Gelar pertama tim sepak bola wanita kita, bersejarah!!! Selamat @SEFutbolFem!!”