SKOR.id - Piala Dunia Esports akan menjadi panggung gelaran Mobile Legends: Bang Bang Women's Invitational alias MWI 2024.
MWI 2024 akan dihelat di Riyadh, Arab Saudi, pada pertengahan tahun ini dengan banyak perubahan drastis.
Kompetisi Mobile Legends putri ini kini tak hanya akan diikuti oleh tim-tim Asia Tenggara saja seperti dua edisi terdahulu, tetapi akan diikuti oleh tim-tim dari seluruh dunia.
Kini akan ada 12 tim dari seluruh dunia yang akan ikut serta bertanding di MWI 2024, untuk mencari tim MLBB putri terbaik di dunia.
Berikut pembagian slot MWI 2024:
Indonesia - 1
Filipina - 1
Singapura dan Malaysia - 1
Vietnam, Kamboja, Myanmar, Laos, Thailand - 3
Cina - 1
Timur Tengah dan Afrika Utara - 1
Eropa dan Asia Tengah - 1
Amerika Latin - 1
Amerika Utara - 1
Belum Ditentukan - 1
Tak hanya itu, jumlah total hadiah Prize Pool juga melonjak drastis, dari edisi tahun lalu yang hanya 30 ribu dolar AS, kini menjadi 500 ribu dolar AS! (setara 7,8 miliar rupiah).
Gelaran MWI 2024 tak sendiri, Arab Saudi dan Piala Dunia Esports juga akan menggelar MSC 2024 alias Mid-Season Cup di Riyadh.
Hal ini semakin menunjukkan keseriusan Arab Saudi untuk bisa menjadi pusat utama gelaran esports tingkat dunia.