- Daniele Orsato akan memimpin laga pembuka Piala Dunia 2022 antara Qatar vs Ekuador.
- Laga Qatar vs Ekuador akan digelar di di Stadion Al Bayt di Al Khor pada pukul 23.00 WIB.
- Orsato merupakan satu-satunya wasit Italia di Piala Dunia 2022.
SKOR.id - Wasit Italia, Daniele Orsato akan memimpin pertandingan pembuka Piala Dunia 2022 antara Qatar vs Ekuador pada hari Minggu (20/11/2022).
Pertandingan tersebut akan digelar di di Stadion Al Bayt di Al Khor pada pukul 23.00 WIB. Sebelum laga dimulai akan ada opening ceremony alias upacara pembuka.
Turnamen ini awalnya akan dimainkan pada Senin 21 November, tetapi dimajukan sehari.
Orsato adalah satu-satunya wasit Italia di Piala Dunia 2022. Ia dipilih untuk mengawasi pertandingan pertama kompetisi tersebut.
Italy’s Daniele Orsato has been selected as the referee for the Opening Match of the #FIFAWorldCup Qatar 2022 between Qatar ????????and Ecuador ???????? at Al Bayt Stadium on Sunday, 20 November. pic.twitter.com/988fIcHl99— FIFA.com (@FIFAcom) November 18, 2022
Ini akan menjadi pengalaman Piala Dunia pertama bagi wasit berusia 46 tahun tersebut.
Qatar dan Ekuador berada di Grup A bersama Senegal dan Belanda.
Orsato akan berusia 47 tahun pada 23 November. Dia sebelumnya pernah memimpin Final Liga Champions 2019-2020 ketika Bayern Munchen mengalahkan Paris Saint-Germain, 1-0.
Orsato juga pernah memimpin tiga pertandingan di turnamen Euro 2020, termasuk 16 Besar antara Swedia dan Ukraina.
IFFHS menganugerahi Orsato sebagai wasit terbaik di dunia untuk tahun 2020.
Presiden Prancis Emmanuel Macron Minta Piala Dunia 2022 Tidak Dipolitisasi
Sering Dicap Korupsi, Begini Cara FIFA Menghasilkan Uang dari Sepak Bola