- Ada kejadian menarik pada kemenangan besar timnas Indonesia atas Brunei Darussalam di Piala AFF 2022.
- Penyerang timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, kerap mendapatkan teguran dari pelatih Shin Tae-yong.
- Shin Tae-yong pun menjelaskan apa yang dilakukannya pada Egy Maulana Vikri pada laga timnas Indonesia tersebut.
SKOR.id - Penampilan Egy Maulana Vikri menjadi sorotan saat timnas Indonesia menang telak atas Brunei Darussalam, Senin (26/12/2022).
Seperti diketahui, pasukan Garuda baru saja berhasil menundukkan Brunei dengan skor 7-0 pada pertandingan keduanya di Grup A Piala AFF 2022.
Pada bentrokan yang digelar di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, Egy menyumbang satu gol untuk timnas Indonesia, yakni menit ke-59.
Adapun enam gol lainnya dicetak Syahrian Abimanyu (20'), Dendy Sulistyawan (41'), Ilija Spasojevic (61'), Ramadhan Sananta (69'), Marc Klok (86') dan Yakob Sayuri (90').
Meski turut menciptakan gol, Egy sempat jadi sorotan karena kerap mendapatkan 'teguran' dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Lewat pinggir lapangan, pelatih asal Korea Selatan itu banyak memberikan instruksi khusus kepada pemain asal Medan tersebut.
Shin Tae-yong pun menjelaskan, itu dilakukan sebab eks-pemain FK Senica itu selalu telat untuk mengambil keputusan.
"Saya tidak memarahi Egy, saya hanya meminta dia untuk cepat mengambil keputusan," katanya usai pertandingan.
"Dia harus ambil keputusan dengan cepat dan lebih berani," mantan pelatih timnas Korea Selatan itu menambahkan.
Adapun Egy sudah menciptakan dua gol dari dua laga yang dilakoni bersama timnas Indonesia pada Piala AFF 2022.
Sebelum membobol gawang Brunei, ia juga menyumbang gol pada kemenangan 2-1 pasukan Garuda atas Kamboja.
Selanjutnya, timnas Indonesia akan menjamu Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022).
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Brunei vs Indonesia di Piala AFF 2022
Piala AFF 2022: Ekspresi Datarnya Disorot, Shin Tae-yong Buka Suara