- Dukungan untuk Eko Roni Saputra datang dari Rudy Agustian jelang tampil dalam ONE: Battleground II.
- Rudy Agustian meminta Eko Roni Saputra tak menyia-nyiakan kesempatan bertarung di tengah pandemi Covid-19.
- Eko Roni Saputra akan menghadapi Liu Peng Shuai dalam laga tape delay yang mengudara Jumat (13/8/2021).
SKOR.id – Dukungan kembali diberikan untuk Eko Roni Saputra jelang tampil di ONE: Battleground II. Kali ini giliran Rudy “The Golden Boy” Agustian.
Eko Roni Saputra akan kembali ke circle, tepatnya di kelas flyweight tiga ronde melawan Liu Peng Shua asal Cina dalam sebuah laga tape delay.
Laga tersebut akan tersaji dalam ONE: Battleground II yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, dan mengudara pada Jumat (13/8/2021).
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Rudy Agustian menilai rekan senegaranya itu perlu memadukan gaya tarung dengan lebih banyak elemen, terutama dalam melakukan serangan.
Jika hal tersebut dilakukan, The Golden Boy opsitimis Eko Roni Saputra akan bisa membawa Liu Peng Shuai menyentuh ground.
Apalagi, dari sisi teknik, mantan juara gulat nasional Indonesia itu memiliki keunggulan yang jelas dan berbeda dari pada lawannya mendatang.
“Eko Roni seharusnya menjatuhkan Liu ke ground karena itu adalah tipikal game plan untuk menjatuhkan lawannya,” kata Rudy Agustian.
“Bagaimana melakukan ground-and-pound, serta menyelesaikan pertarungan ini secepat mungkin dengan sebuah submission.”
Rudy Agustian menyebut Liu Peng Shuai bukan lawan yang mudah. Bahkan, sama-sama memiliki kemampuan gulat yang bagus.
“Dia merupakan petarung berpengetahuan luas, jadi saya tak bisa mengatakan terlalu banyak. Ini hanya tentang Eko Roni,” tuturnya.
“Bagaimana mengasah keterampilan menyerang hingga tak terlalu bergantung pada takedown. Sudah waktunya (dia) jadi petarung lebih baik.”
Rudy Agustuan yang terakhir bertarung pada Oktober 2019, menganggap Eko Roni Saputra beruntung bisa kembali ke circle di tengah pandemi.
Ketatnya protokol kesehatan (prokes), baik di Indonesia maupun Singapura, mempersulit orang-orang untuk bepergian ke luar masuk negara.
Sebagai informasi, Eko Roni Saputra tinggal di Singapura, negara di mana ONE Championship menggelar sebagian besar acaranya selama pandemi.
“Eko Roni satu-satunya petarung Indonesia yang tinggal di Singapura. Dia beruntung karena petarung Indonesia akhir-akhir ini tak bisa bertanding.”
“Jadi, tolong jangan sia-siakan kesempatan dan menangkan (pertarungan) ini, bagaimanapun caranya karena ini kesempatan yang sangat bagus,” katanya.
Laga utama ONE: Battleground II mempertemukan mantan juara dunia tiga kali ONE Lightweight, Eduard “Landslide” Folayang vs Zhang “The Warrior” Lipeng.
Sedangkan duel pendukung utama, mantan juara dunia ONE Strawweight dan penantang peringkat kelima, Alex “Little Rock” Silva dan Miao Li Tao.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Kehilangan Romelu Lukaku, Inter Milan Langsung Temui Striker AS Roma https://t.co/nOAKhU0Jlj— SKOR.id (@skorindonesia) August 10, 2021
Berita ONE Championship Lainnya:
Jelang ONE: Battleground II, Papua Badboy Yakin Kemampuan Gulat Eko Roni Saputra
Priscilla Hertati Ungkap Rencana Comeback di ONE Championship Usai Melahirkan