- Mantan pemain timnas U-16 Indonesia, Yadi Mulyadi memberikan pesan motivasi kepada para pemain yang berkompetisi di Liga TopSkor.
- Yadi Mulyadi pernah berkompetisi di Liga TopSkor dengan membela tim ASAD 313 Jaya Perkasa.
- Ia mengatakan banyak pengalaman yang didapat dari berkompetisi di Liga TopSkor.
SKOR.id - Mantan pemain timnas U-16 Indonesia, Yadi Mulyadi memberi pesan motivasi kepada para pemain yang tengah berjuang di Liga TopSkor musim ini.
Yadi Mulyadi juga pernah berkompetisi di Liga TopSkor dengan membela SSB ASAD 313 Jaya Perkasa.
Pemain yang saat ini bermain untuk klub Liga 3, Batavia FC itu mengatakan kalau Liga TopSkor merupakan wadah untuk para pemain muda mewujudkan cita-citanya menjadi pemain profesional.
Yadi menyebutkan kalau dari Liga TopSkor dia banyak mendapatkan pengalaman bertanding dan bisa mengembangkan diri.
Hasilnya, pemain terbaik Liga 3 2021 zona DKI Jakarta itu bisa memperkuat timnas U-16 Indonesia era kepelatihan Fakhri Husaini.
"Untuk rekan-rekan yang sekarang tengah berjuang di Liga TopSkor, mengikuti Liga TopSkor, terus bersemangat berlatih, terus lakukan yang terbaik untuk tim, orang tua, pelatih dan orang-orang yang dicintai," kata Yadi.
"Karena tidak ada yang tidak mungkin ketika kita bercita-cita ingin menjadi pesepakbola profesional, semua itu sama."
"Liga TopSkor menjadi wadahnya, untuk pemain-pemain naik ke level yang tinggi, bahkan sampai timnas Indonesia," ungkap Yadi.
Selain Yadi Mulyadi masih banyak pemain jebolan Liga TopSkor yang kini bermain untuk tim profesional Liga 1, Liga 2, hingga berkarier di luar negeri.
Sebut saja si kembar Bagas Kaffa dan Bagus Kahfi, lalu ada Syahrian Abimanyu dan M Riyandi yang saat ini tengah membela timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 di Singapura, dan masih banyak lagi.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Yusuf Kurniawan Berharap Muncul Pemain Seperti Witan Sulaeman di Liga TopSkor Palu 2021-2022
Ricky Riskandi: Peningkatan Intensitas Latihan Penting Dibangun Sejak di SSB
Bela Batavia FC, Dua Alumni Liga TopSkor Raih Penghargaan di Liga 3 2021 DKI Jakarta
View this post on Instagram