- Persita Tangerang tengah bersiap untuk mendatangkan pemain asing jelang bergulirnya Liga 1 2021.
- Namun, Persita Tangerang menyadari bahwa pihaknya kesulitan untuk meyakinkan pemain asing di tengah ketidakpasian status Liga 1 2021.
- Sebelumnya, Persita Tangerang telah ditinggalkan tiga pemain asing, sementara satu sisanya tengah menjalani masa pinjaman.
SKOR.id – Persita Tangerang tengah berencana untuk mendatangkan pemain asing. Ini adalah bagian dari persiapan skuad Pendekar Cisadane itu untuk hadapi kompetisi Liga 1 2021.
Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara, menjelaskan bahwa pihaknya tengah memantau sejumlah pemain asing untuk didatangkan.
Hal ini tak terlepas dari kepergian empat pemain impor yang meninggalkan Persita Tangerang selama kompetisi sepak bola di Indonesia terhenti.
I Nyoman berharap, Persita tak menghadapi kesulitan berarti saat merekrut pemain impor baru.
Pasalnya, dalam kondisi seperti saat ini, pihaknya kesulitan untuk meyakinkan pemain asing agar bersedia bermain di Indonesia.
"Soal pemain asing, kami masih memantau terlebih dahulu. Semoga tidak ada kesulitan," kata I Nyoman Surhanthara.
"Kami mencari pemain asing yang sesuai dengan kebutuhan tim Persita Tangerang," ia melanjutkan.
Sebelumnya, tim asuhan Widodo Cahyono Putro itu telah kehilangan tiga pemain asing di tengah ketidakpastian nasib kompetisi sepak bola di Indonesia.
Pemain asing terakhir yang memutuskan angkat kaki dari Persita ialah pemain asal Kyrgystan, Tamirlan Kozubaev.
Sebelumnya, sudah ada Mateo Bustos yang hengkang pada awal September 2020.
Lalu, disusul oleh Eldar Hasanovic yang memutuskan pulang kampung ke Bosnia Herzegovina karena ketidakpastian nasib Liga 1 2020.
Sementara itu, satu pemain asing tersisa, Evgeniy Yevhen Budnik, tengah dipinjamkan ke klub Armenia, FC Uratu.
FC Uratu merupakan klub lama Yevhen Budnik sebelum memutuskan bergabung dengan Persita Tangerang.
Budnik akan berseragam FC Uratu hingga kompetisi di Armenia selesai dan kembali ke Pendekar Cisadane setelah itu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persita Tangerang lainnya:
Pemain Asing Pertama Persita Ternyata ''Limpahan'' dari Singapura
Pesan Striker Persita ke Fan, Sebelum Dipinjamkan ke Liga Armenia