- Kurang dari dua pekan jelang bergulirnya Piala Menproa 2021, Persita Tangerang resmi mendatangkan dua pemain baru.
- Persita merekrut Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes untuk berjuang di Piala Menpora dan Liga 1 2021.
- Kehadiran Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes diharap bisa meningkatkan kekuatan Persita di Piala Menpora dan Liga 1 2021.
SKOR.id – Persita Tangerang kembali menambah pasokan kekuatan tim jelang tampil di turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Tim berjulukan Pendekar Cisadane itu resmi mendatangkan dua pemain baru yakni Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes, Rabu (10/3/2021).
Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, menjelaskan dua pemain itu diharapkan mampu menambah amunisi timnya di Piala Menpora 2021.
Tak sekadar Piala Menpora, Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes dikontrak juga Persita untuk menghadapi Liga 1 2021.
Keduanya pun diharapkan bisa segera beradaptasi dengan tim asuhan Widodo Cahyono Putro mengingat singkatnya waktu persiapan Piala Menpora 2021.
"Kami menyambut kedatangan Hardianto dan Kevin di keluarga besar Persita. Semoga kehadiran mereka bisa menambah kekuatan tim," kata I Nyoman Suryanthara.
"Dua pemain ini kami kontrak hingga kompetisi bergulir, jadi tidak hanya untuk Piala Menpora 2021 saja," ia menambahkan, dari rilis yang diterima Skor.id, Kamis (11/3/2021).
Ahmad Nur Hardianto diangkut Persita dari Bhayangkara FC. Pemain berusia 26 tahun itu berharap bisa berkontribusi untuk ketajaman tim di Piala Menpora 2021.
"Saya bangga bisa bergaung dengan Persita. Semoga saya bisa tampil lebih baik dan membawa Persita berprestasi, terutama di turnamen terdekat, yakni Piala Menpora 2021," kata Ahmad.
Sementara itu, Kevin Gomes resmi direkrut Pendekar Cisadane, julukan Persita, setelah muim lalu memperkuat Borneo FC.
Anak kandung pelatih asal Brasil, Gomes de Oliveira, ini menyebut dirinya tak berpikir dua kali saat Persita berencana merekrutnya.
Eks-pemain Kalteng Putra itu berharap bisa segera mencapai kebugaran yang ideal agar mampu membawa tim meraih hasil terbaik di 2021.
"Kebetulan waktu itu saya memang masih di rumah sembari berlatih mandiri untuk menjaga kondisi kebugaran," kata Kevin Gomes.
Dejan Antonic Petakan Kekuatan Lawan PSS Sleman di Grup C Piala Menpora 2021 https://t.co/IVk8P79SRe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 11, 2021
"Kemudian, agen saya bercerita kalau ada tawaran dari Persita. Saya bilang oke dan langsung menerima tawaran untuk bermain di sini," ia melanjutkan.
Ahmad Nur Hardianto dan Kevin Gomes juga telah bergabung dengan pemain lainnya untuk mengikuti sesi latihan.
Keduanya juga mengaku tak kesulitan untuk beradaptasi dengan tim asuhan Widodo Cahyono Putro.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Persita Lainnya:
Hamka Hamzah Pamit dari Persita, Striker Kesayangan Luis Milla Sudah Tiba
Keuntungan dan Kerugian Persita pada Persaingan Grup D Piala Menpora 2021