- Persis Solo hingga saat ini belum memulai aktivitas latihan untuk persiapan Liga 2 2020 pada 17 Oktober 2020.
- Manajemen Persis Solo ternyata sudah menyiapkan strategi gerilya untuk lebih memperkuat skuat.
- Manajemen Persis Solo mengaku membidik striker Bali United, Hanis Sagara untuk menambah skuad Liga 2 2020.
SKOR.id - Persis Solo hingga saat ini belum memulai aktivitas latihan untuk persiapan Liga 2 2020 yang dimulai 17 Oktober 2020 mendatang.
Namun, ternyata ini bukan berarti manajemen Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, berdiam diri. Penambahan pemain coba dilakukan.
Manajemen tim yang bermarkas di Stadion Manahan, Solo, ini ternyata sudah menyiapkan strategi gerilya untuk memperkuat skuat asuhan Salahudin.
Menambah pemain nampaknya jadi salah satu opsi yang bakal dimaksimalkan oleh Persis, agar bisa lebih bersaing dalam lanjutan Liga 2 2020.
Adalah manajer Persis Solo, Hari Purnomo, yang mengungkapkan jika pihaknya tengah membidik striker Bali United untuk dapat didatangkan ke Kota Solo.
“Saat ini masih dalam pertimbangan dan kami komunikasikan terkait sosok striker Bali United, Hanis Sagara,” kata Hari Purnomo.
Dia mengakui bahwa pihaknya tengah memantau intensif video permainan striker muda Bali United itu, yang sempat didera cedera cukup parah.
Hari mengatakan, bahwa rencana ini tentunya juga bakal dikomunikasikan pula dengan CEO Persis Solo, Azmy Alqomar.
Rencana Persis Solo mendatangkan Hanis Saghara cukup mengejutkan. Pasalnya saat ini Persis setidaknya sudah punya empat pemain berposisi striker.
Ada Rishadi Fauzi, Tri Handoko, Sansan Fauzi, dan Muhammad Isa. Jika memang nanti sukses mendatangkan Hanis Saghara, lini depan Persis makin garang.
Hanis Saghara adalah striker muda Bali United yang juga sempat tercatat sebagai pemain timnas Indonesia U-19 pada 2018.
Sejak bergabung Bali United pada musim 2018 silam, Hanis Saghara masih minim menit bermain pada level senior walau sempat tampil di Asia.
Pada Liga 1 2018, Hanis Saghara tercatat sempat lima kali dimainkan dengan total 135 menit bermain. Ia bermain empat kali dari bangku cadangan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persis Solo Lainnya:
Persis Solo Agendakan Latihan di Kabupaten Sukoharjo
DJ Sport, Apparel Tira Persikabo dan Persis Solo, Resmikan Markas Baru
Pasoepati Kecewa Berat Persis Solo Pilih Mundur Jadi Host Liga 2 2020