- Meski lanjutan Liga 2 2020 masih belum pasti kapan akan diputar, Manajemen Persis Solo sudah bersiap.
- Sebelum mengumpulkan pemainnya untuk lanjutan Liga 2 2020, Manajemen Persis menyiapkan mes.
- Rencananya, Persis akan menyewa hotel di daerah Bekonang, Sukoharjo, yang dikenal dengan ciu.
SKOR.id - Meski lanjutan Liga 2 2020 masih belum ada kepastian kapana akan diputar, Manajemen Persis Solo sudah mulai bersiap.
Sebelum mengumpulkan pemainnya, Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo, lebih dulu menyiapkan mes untuk para pemain.
Untuk informasi, mes pemain Persis yang sebelumnya ditempatkan di kawasan Karangasem, Kota Solo sudah habis masa sewanya.
Saat ini, semua barang-barang pemain sudah dipindahkan di salah satu bangunan di daerah Colomadu, Kabupaten Karanganyar sejak Maret 2020.
Berikutnya, saat pemain kembali dikumpulkan, Manajemen Persis sudah menyiapkan mes di luar Kota Solo. Tepatnya di kawasan Bekonang, Kabupaten Sukoharjo.
Untuk diketahui, Bekonang dikenal sebagai kawasan industri penghasil minuman tradisional ciu. Minuman mengandung alkohol ini sangat terkenal di Pulau Jawa.
“Kami tak akan menyewa rumah untuk mes lagi. Rencana kami akan menyewa hotel di daerah Bekonang untuk tempat tinggal pemain,” kata Manajer Persis, Hari Purnomo.
Persis rencananya akan kembali menggelar latihan pada pertengahan Agustus. Namun ini juga masih bergantung pada kepastian dari PT LIB selaku operator.
Jika memang sudah ada kejelasan, tim dengan warna kebesaran merah ini akan kembali dikumpulkan pada 18 Agustus 2020.
Tidak hanya berencana memilih mes di luar Kota Solo, rencananya tempat latihan Persis juga ada di luar Kota Bengawan. Namun belum ditentukan.
Beberapa lapangan desa disebut Hari Purnomo bakal jadi lokasi latihan Rishadi Fauzi dan kawan-kawan selama lanjutan Liga 2 2020.
Ada Lapangan Desa Jatisobo, Lapangan HW Wonorejo, hingga Stadion Mini Bekonang jadi bidikan tempat latihan. Lokasinya berada di dekat calon mes.
Ini berarti melanjutkan kebiasaan Persis yang menggelar latihan di luar Kota Solo seperti sebelum-sebelumnya. Persis tak terbiasa latihan di Stadion Manahan.
Latihan biasa di Lapangan Dibal Boyolali, Lapangan Donohudan Boyolali, Lapangan AURI Lanud Adi Soemarmo, hingga Lapangan Bolon Colomadu Karanganyar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persis Solo Lainnya:
Persis Solo Tetap Ingin Calonkan Diri Jadi Tuan Rumah Liga 2 2020
Persis Solo dan PSIM Yogyakarta Dapat Catatan Khusus dari PT LIB saat Undian Grup Liga 2 2020
Jika Liga 2 Tanpa Penonton, Persis Solo Minta Kenaikan Subsidi