- Selama Liga 1 2020 dihentikan, Perspura Jayapura menjadi satu-satunya tim yang tetap menggelar latihan rutin.
- Menurut Jacksen F Tiago, pelatih Persipura, latihan ini digelar agar kondisi pemain tetap ideal.
- Jacksen F Tiago menjelaskan, ini merupakan bentuk profesionalitas pelatih dan pemain yang terikat kontrak.
SKOR.id – Saat klub-klub Liga 1 2020 meliburkan latihan selama ketiadaan kompetisi, Persipura Jayapura justru tetap menggelar latihan bersama.
Pelatih Persipura, Jacksen F Thiago, mengatakan, bahwa latihan ini tetap digelar agar kondisi kebugaran pemain tetap terjaga.
Selain itu, kata Jacksen, ini merupakan bentuk profesionalitas pelatih dan pemain karena masih terikat kontrak hingga Desember 2020.
“Kalau kami sebenarnya tetap latihan rutin, karena kami semua, termasuk pemain, punya kontrak hingga Desember,” kata Jacksen F Tiago.
“Sehingga, selama ini, kami tetap latihan untuk menjalankan kewajiban kami,” kata Jacksen, pada Jumat (11/12/2020).
Rencananya, latihan ini akan tetap digelar tim Mutiara Hitam, julukan Persipura, hingga 17 Desember 2020.
Setelah itu, seluruh anggota tim akan diliburkan selama satu pekan untuk merayakan Hari Raya Natal.
“Rencana, kami latihan sampai tanggal 17, karena pemain kami banyak yang beragama Nasrani,” kata Jacksen.
“Sehingga, kami akan kasih waktu satu minggu untuk merayakan Natal dan berkumpul dengan keluarga,” ia menambahkan.
Jacksen mengatakan, keputusan Persipura untuk tetap menggelar latihan rutin ini sebelumnya juga telah dibicarakan dengan pemain.
Menurut pelatih asal Brasil tersebut, komunikasi antara tim pelatih dengan pemain harus tetap terjalin dengan baik.
Sebab, hal tersebut bisa menjadi jembatan apabila pemain memiliki masukan dan saran terkait pelaksanaan program latihan yang ideal.
“Kami terus berkomunikasi dengan pemain, ketika tim pelatih punya rencana, kami sampaikan kepada pemain untuk mencari apakah ada masukan dari pemain.”
“Karena itu berharga buat melakukan perubahan dan pemain setuju akan hal itu. Salah satunya yakni kami tetap latihan rutin,” katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Persipura Jayapura lainnya:
Pesan Jacksen F Tiago kepada Todd Ferre: Jangan Kembali ke Persipura dalam Waktu Dekat
Persipura Tanpa Aktivitas, Jacksen F Tiago Sibuk Asah Talenta Muda