- Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, siap bertanggung jawab atas kekalahan timnya dari Borneo FC.
- Kekalahan ini memperpanjang rentetan hasil buruk Persija Jakarta karena tumbang pada tiga laga beruntun.
- Sudirman meminta timnya segera berbenah demi mengakhiri rentetan hasil buruk di Liga 1 2021-2022.
SKOR.id – Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, siap bertanggung jawab atas kekalahan yang dialami anak asuhnya dari Borneo FC pada laga pekan ke-30 Liga 1 2021-2022.
Dalam pertandingan yang diselenggarakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (10/3/2022) itu, Persija Jakarta tumbang dengan skor 1-2 dari Borneo FC.
Dua gol skuad Pesut Etam pada laga ini dicetak oleh Wahyudi Harmisi (menit ke-12) dan Jonathan Bustos (55), sedangkan satu-satunya gol balasan Macan Kemayoran lahir lewat sepakan Syahrian Abimanyu (20).
Ini kekalahan ketiga yang dialam Persija secara beruntun. Dalam dua laga sebelumnya selalu mengalami kekalahan, yakni saat lawan Bali United (1-2) dan Persib Bandung (0-2).
Sudirman pun menegaskan bahwa dirinya siap bertanggung jawab atas hasil minor Makan Konate dan kawan-kawan.
“Tentu ini bukan hasil yang kami inginkan. Namun, ini menjadi tanggung jawab saya sebagai pelatih,” kata Sudirman, dalam sesi konferensi pers pascapertandingan, Kamis (10/3/2022).
“Karena, semua yang terjadi di atas lapangan itu akan menjadi tanggung jawab saya sebagai pelatih kepala,” ia melanjutkan.
Juru taktik berusia 52 tahun itu juga menyebut, Macan Kemayoran harus segera berbenah untuk mengakhiri tren negatifnya di Liga 1 2021-2022.
“Yang jelas kami juga harus introspeksi diri bahwa masih ada banyak kekurangan yang harus diperbaiki,” ujarnya.
“Utamanya pemain harus lebih fokus, kerja keras, dan selalu berjuang saat berada di lapangan,” ia melanjutkan.
Dengan hasil ini, Macan Kemayoran tak beranjak dari posisi ketujuh. Tim asal Ibu Kota itu mengoleksi 38 poin dari 29 laga.
Sementara itu, Borneo FC pun tetap di peringkat keenam meski meraih hasil penuh. Akan tetapi, mereka sukses menambah koleksinya menjadi 45 poin dari 30 laga.
Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2021-2021 Belum Berakhir, Presiden Arema FC Bicara Rencana Musim Depan
Persiraja Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi di Liga 1 2021-2022
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap