- Persib vs Persija selesai dan Luis Milla bicara keterangan anak asuhnya dalam laga ini.
- Luis Milla juga bicara soal pertandingan ini dan atmosfer el clasico di negerinya, Spanyol.
- Dalam laga ini, Luis Milla juga menyadari dengan tekanan Persija setelah Persib unggul satu gol.
SKOR.id - Luis Milla membawa Persib Bandung menang 1-0 atas Persija Jakarta dalam laga terbaru, Rabu (11/1/2023) petang.
Ini adalah laga tunda pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 dan terlaksana di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Ciro Alves jadi pahlawan skuad Maung Bandung jadi pencetak gol tunggal kemenangan Persib.
"Dua hal yang saya sampaikan sebelum bicara jalannya pertandingan. Pertama saya ucapkan terima kasih banyak atas dukungan suporter," ujar Luis Milla.
"Siapapun yang datang ke sini, mereka berikan motivasi kami untuk main lebih agresif serta fokus plus bersemangat," katanya menambahkan.
"Saya juga terima kasih ke pemain yang selalu berusaha menampilkan permainan terbaik. Dari latihan, kami ingin selalu ada progres."
Dikatakan Luis Milla, anak asuhnya tampil penuh ambisius. Jadi, Luis Milla menilai Persib layak bisa menang dalam pertandingan ini.
"Soal jalannya laga, kami punya banyak kesempatan untuk mencetak gol. Kami juga bisa memainkan bola dengan baik," ucapnya.
"Setelah kami bikin satu gol, Persija menekan dengan selalu memakai direct play. Mereka mainkan bola ke sayap dan crossing," tutur Milla.
Soal pengalaman melakoni laga yang digadang sebagai partai mirip el clasico di Spanyol, Luis Milla punya komentar khusus.
"Beda (dengan el clasico). Tetapi situasi pertandingan dan atmosfer terjadi hampir sama dengan el clasico," kata Milla.
Namun ditegaskan Luis Milla, dia dapatkan banyak hal dalam laga besar seperti ini dan sangat memahami apa yang harus dilakukannya sebagai pelatih profesional.
"Tekanan dari suporter, tim lawan, dan semua orang, jangan sampai membuat pemain panik dan semakin tidak tenang," ujar Luis Milla.
"Karena itu, butuh satu metodologi di mana kami berusaha menenangkan pemain agar tetap tenang, berpikir cerdas, dan bisa jalankan apa yang diinstruksikan."
Baca Juga Berita Persib vs Persija Lainnya:
Persib vs Persija: Pembuktian Dua Kiper yang Tersingkir dari Timnas Indonesia
Sejarah yang Jarang Ditulis, Rivalitas Persija vs Persib di Luar Kompetisi