- Berikut ini prediksi dan link live streaming Liga 1 2021-2022 antara Persib melawan Bhayangkara FC.
- Melawan Bhayangkara FC jadi pertandingan berat bagi Persib di tengah situasi sulit di dalam tim.
- Bhayangkara FC bertekad membalas kekalahan dari Persib pada putaran pertama Liga 1 2021-2022.
SKOR.id - Pekan ke-23 Liga 1 2021-2022 akan diwarnai pertandingan besar antara dua tim papan atas, yakni Persib Bandung melawan Bhayangkara FC.
Laga Persib versus (vs) Bhayangkara FC akan dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu (6/2/2022) pukul 20.45 WIB.
Bagi Persib, pertandingan ini akan menjadi laga berat yang harus mereka hadapi di tengah situasi sulit yang sedang mereka hadapi.
Seperti diketahui, beberapa hari lalu tim berjuluk Pangeran Biru ini diterpa badai Covid-19. Ada 17 pemainnya yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Situasi tersebut sedikit banyak akan memengaruhi kekuatan tim asuhan Robert Rene Albert ini kala bertanding melawan Bhayangkara FC.
Meski demikian, Persib mengaku sudah siap menghadapi The Guardian, julukan Bhayangkara FC, dan ingin mencuri poin dari lawannya.
"Pastinya kami sudah menyiapkan fisik, mental, dan taktikal untuk besok menghadapi Bhayangkara FC," kata gelandang Persib, Beckham Putra Nugraha.
"Besok pertandingan penting, kalau kami menang akan memangkas jarak poin dari pemuncak klasemen," ia menambahkan.
Dalam lima pertemuan terakhir, Persib dan Bhayangkara FC memiliki rekor yang seimbang. Kedua tim memenangi dua pertandingan dan satu laga lainnya berakhir imbang.
Meski sempat memberi Bhayangkara FC kekalahan pada putaran pertama Liga 1 2021-2022, Persib tetap menganggap skuad asuhan Paul Munster itu tim yang bagus.
Pangeran Biru pun harus fokus dengan strategi yang akan diterapkan di pertandingan untuk meraih poin kala bersua The Guardian.
"Kekuatan Bhayangkara FC sangat merata mulai dari pemain belakang, tengah, dan depan," ujar Beckham Putra.
"Kami hanya fokus untuk tim sendiri bagaimana mengatur strategi dan memaksimalkan pertandingan besok," ia menambahkan.
Sementara itu, pelatih Paul Munster mengatakan bahwa Bhayangkara FC bisa tampil dengan pemain-pemain andalannya kala berjumpa Persib.
The Guardian telah melakukan persiapan tim dengan baik. Sani Rizki dan kolega pun optimistis bisa membalas kekalahan atas Persib pada putaran pertama.
"Kami sudah mempersiapkan tim cukup baik. Jadi kami siap untuk menjalani pertandingan besok malam," ujar Paul Munster.
Prediksi Susunan Pemain:
Persib (4-4-2): Muhammad Natshir; Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Kakang Rudianto, Ardi Idrus; Abdul Aziz, Mohammed Rashid, Erwin Ramdani, Beckham Putra; Frets Butuan, Esteban Vizcarra
Pelatih: Robert Rene Alberts
Bhayangkara FC (4-2-3-1): Awan Setho; I Putu Gede, Anderson Salles, Jajang Mulyana, Ruben Sanadi; Lee Yujun, Wahyu Subo Seto; Adam Alis, TM Ichsan, Melvin Platje; Dendy Sulistyawan
Pelatih: Paul Munster
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
16 Oktober 2021 Bhayangkara FC 0-2 Persib
23 Oktober 2019 Bhayangkara FC 0-0 Persib
30 Juni 2019 Persib 1-2 Bhayangkara FC
3 November 2018 Bhayangkara FC 1-2 Persib
31 Mei 2018 Persib 0-1 Bhayangkara FC
Prediksi Skor.id:
Persib 1-2 Bhayangkara FC
Link live streaming Persib vs Bhayangkara FC
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Best XI Pekan ke-22 Liga 1 2021-2022: Ada Duet Striker Pengganti yang ''Buas''
Boaz Solossa Masih Kecewa, meski Borneo FC Akhiri Tren Kekalahan di Liga 1 2021-2022
PSSI dan PT LIB Akan Lakukan Rapat Darurat Tentukan Kelanjutan Liga 1 2021-2022