- Persib Bandung siap menyambut gelaran Piala Menpora 2021 yang rencananya akan bergulir pada 20 Maret mendatang.
- Pada Piala Menpora 2021, Persib berencana melakukan regenerasi dalam skuadnya, tanpa mengesampingkan para pemain berpengalaman.
- Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, juga mengakui pihak klub sedang bernegosiasi dengan pemain incaran untuk menambah kekuata tim.
SKOR.id - Persib Bandung siap menyambut gelaran Piala Menpora 2021 yang rencananya akan bergulir pada 20 Maret mendatang.
Langkah pertama yang diambil Persib, yaitu membangun kekuatan tim. Di Piala Menpora 2021, mereka siap mengkolaborasikan pemain muda dan senior.
Pada musim ini, Persib berencana melakukan regenerasi dalam skuadnya tanpa mengesampingkan pemain yang berpengalaman.
Keberadaan pemain senior yang berpengalaman akan dapat membantu perkembangan para pemain muda di Persib.
Menurut pelatih Persib, Robert Rene Alberts, klub berjulukan Pangeran Biru ini ingin merekrut pemain muda yang akan diproyeksikan sebagai pemain masa depan Persib.
"Beberapa memang perlu pemain pengalaman dan beberapa di antaranya juga perlu usia muda ketika bergabung dengan Persib," kata Robert Rene Alberts, dari situs resmi klub.
"Kami saat ini menjalankan program yang secara perlahan meregenerasi komposisi tim hingga pemainnya bisa bertahan di klub dalam beberapa tahun ke depan," ia menambahkan.
Pelatih berusia 66 tahun itu pun menyatakan kesiapannya untuk mengkolaborasikan para pemain senior dan muda yang dimiliki Persib agar menjadi sebuah tim yang solid.
Menurutnya, saat ini Persib telah bernegosiasi dengan sejumlah pemain untuk mengarungi kompetisi musim 2021.
Tapi, pelatih asal Belanda ini belum ingin membuka nama-nama pesepak bola yang akan direkrut Pangeran Biru.
Persib akan mengumumkan kabar transfer pemainnya jika sudah terjalin kesepakatan di kedua pihak yang dibuktikan dengan penandatanganan kontrak.
"Kami saat ini sedang menjalani negosiasi dengan para pemain lainnya. Kita juga menjalin komunikasi dengan sejumlah pemain untuk bisa bergabung dengan Persib," ucap Robert Rene Alberts.
"Tapi seperti biasa, terlalu dini untuk bicara hal ini," pelatih berkebangsaan Belanda itu memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persib Lainnya:
Persib Bandung Umumkan Pemain Pertama yang Dapat Perpanjangan Kontrak
Persiapan Mepet, Pelatih Persib Sebut Piala Menpora 2021 Digelar Terlalu Dini
Beni Oktavianto Tolak Perpanjangan Kontrak Persib, Robert Rene Alberts Merespons