- Karena pandemi Covid-19 belum berakhir, sangat sulit bagi tim berjuluk Maung Bandung merealisasikan rencana uji coba tersebut.
- Robert tetap membutuhkan laga uji coba untuk mematangkan pasukannya, sekaligus mengetahui kesiapan anak asuhnya di kompetisi Liga 1.
- Langkah yang akan ditempuh adalah mencoba menggelar laga uji coba di Bandung, dengan mengundang tim lain berlatih tanding di Stadion GBLA.
SKOR.id - Jelang kompetisi Liga 1 digulirkan Oktober mendatang, Persib Bandung menginginkan empat hingga enam laga uji coba.
Karena pandemi Covid-19 belum berakhir, sangat sulit bagi tim berjuluk Maung Bandung merealisasikan rencana uji coba tersebut.
Kendalanya beragam. Semisal banyak tim yang belum mulai berlatih dan tidak mudahnya berpergian di tengah pandemi covid-19.
"Tidak mudah saat ini menggelar laga uji coba. Banyak tim yang belum memulai latihan di tengah pandemi Covid-19," kata Pelatih Persib Robert Rene Alberts di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (24/8/2020).
"Kondisi lingkungan pun membuat kami tidak mudah melakukan perjalanan ke kota lain. Kami tidak bisa asal-asalan berpergian," Robert menegaskan.
Kondisi itu, menurut Robert Rene Alberts, memaksa Persib selektif dalam membuat program uji coba
Pasalnya kompetisi Liga 1 sudah di depan mata, Robert tidak ingin ada hal yang mengganggu persiapan timnya
"Ya, kami harus sangat selektif. Dan itu sangat logis karena kami tidak bisa terlalu banyak berpergian untuk menggelar uji coba dan hindari kemungkinan yang tidak diinginkan," mantan pelatih PSM Makassar menuturkan.
Namun Robert tetap membutuhkan laga uji coba untuk mematangkan pasukannya, sekaligus mengetahui kesiapan anak asuhnya di kompetisi Liga 1.
Langkah yang akan ditempuh adalah mencoba menggelar laga uji coba di Bandung, dengan mengundang tim lain berlatih tanding di Stadion GBLA.
"Kami akan mencoba mengundang tim untuk datang ke Bandung pada September mendatang. Dengan lawan yang secara jarak tidak terlalu jauh," cerita Robert.
"Supaya kami juga memungkinkan untuk pergi ke tempat mereka. Karena tentunya sebelum laga, semua tidak ingin berkendara selama 12 jam menggunakan bus dan kembali dengan waktu yang sama," Robert memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib lainnya:
Hari Ini pada 2014, Persib Bandung Bungkam Persik Kediri untuk Melaju ke 8 Besar
Diklat Persib Bandung Tertantang dengan Penerapan Regulasi Pemain U-20 di Liga 1 2020